Salin Artikel

Perdana Masuk Kerja, Bupati Seluma dan Wakilnya Berangkat Naik Motor

Kedatangan kedua pemimpin di Kabupaten Seluma di kantornya pada Senin (1/3/2021) cukup mengejutkan sejumlah ASN.

"Saya hanya menyederhanakan saja. Karena bekerja itu bisa disiplin. Tidak harus dengan kemewahan. Tidak harus pakai mobil. Pakai sepeda motor juga bisa," kata Bupati Seluma, Erwin Octavian saat diwawancarai sejumlah wartawan, Senin (1/3/2021).

Menurutnya menaiki motor ke kantor adalah simbol kesederhanaan dan mendorong ASN di Seluma untuk tetap bekerja sebaik mungkin dengan fasilitas apa saja yang telah disiapkan negara.

"Saya berharap seluruh pejabat, bisa menggunakan fasilitas yang ada saat ini. Jadi bekerja bukan karena fasilitas, namun lantaran semangat untuk membangun," kata dia.

Ia tambahkan Kabupaten Seluma merupakan daerah yang membutuhkan langkah percepatan dalam mengejar kemakmuran.

"Harus punya jiwa memiliki, karena Seluma ini milik kita bersama. Sehingga dengan kendaraan apapun jika untuk bekerja maka kita harus punya semangat," ucapnya.

Janjikan 1.000 jalan mulus

Pasangan ini memenangkan Pilkada dengan semboyan cukup menjanjikan yakni 1.000 jalan mulus di Kabupaten Seluma.

Seperti diketahui saat ini Seluma mengalami kerusakan jalan parah di setiap wilayah.

Jargon 1.000 jalan mulus mengantarkan pasangan Erwim Octavian-Gustianto sebagai pemenang Pilkada Kabupaten Seluma.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/01/114852178/perdana-masuk-kerja-bupati-seluma-dan-wakilnya-berangkat-naik-motor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke