Salin Artikel

PPKM Mikro di Kota Malang, 4.113 RT Masuk Zona Hijau, 113 Zona Kuning

MALANG, KOMPAS.com - Seluruh Rukun Tetangga (RT) di Kota Malang dipasangi bendera.

Warna bendera menyesuaikan dengan zonasi atau tingkat risiko penularan Covid-19.

Sampai sejauh ini, ada 4.113 RT di Kota Malang yang memasang bendera hijau sebagai tanda risiko penularan Covid-19 terkontrol.

Sisanya, sebanyak 113 RT memasang bendera kuning sebagai tanda risiko rendah.

Belum ada RT yang memasang bendera oranye dan merah yang menandakan risiko penularan sedang dan tinggi.

Zonasi risiko penularan Covid-19 yang ditandai dengan bendera itu mengacu pada Instruksi Menteri Dalam Negeri nomor 3 tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

Sesuai dengan instruksi itu, penanganan Covid-19 dilakukan mulai dari tingkat RT.

Kategori zona hijau ketika di RT tersebut sedang tidak ada warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 dalam 7 hari terakhir.

Sedangkan, zona kuning ketika ada 1-5 warga yang positif Covid-19, zona oranye ketika ada 6-10 warga yang positif dan zona merah ketika warga yang positif Covid-19 di atas 10 orang.

"Sudah semua dipasangi bendera. Mayoritas hijau. Dari 4.226 RT ada 113 yang kuning," kata Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata saat meninjau Kampung Tangguh Semeru di Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Sabtu (13/2/2021).

Leonardus mengatakan, pihaknya akan terus mengecek data terakhir pasien terkonfirmasi positif.

Hal itu untuk memastikan tingkat risiko penyebaran Covid-19 di setiap RT.

"Mudah-mudahan saat kita mengecek data terakhir dari Bu Kadinkes dan dari Babinsa maupun Bhabinkamtibmas tidak ada yang jumlahnya 10 orang ke atas. Kalau memang ada, kita tetapkan sebagai zona merah," jelasnya.

Sementara itu, untuk memasimalkan pelaksanaan PPKM Mikro, setiap kecamatan, kelurahan hingga tingkat RW dan RT akan dibangun posko.

Nantinya, petugas di posko tersebut akan melaksanakan pencegahan penyebaran Covid-19.

Posko itu juga disertai dengan ruang isolasi sebagai tempat transit warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 sebelum dibawa ke safe house atau ke Rumah Sakit Lapangan Ijen Boulevard.

"Iya seperti yang tadi dijelaskan ada ruang isolasinya," katanya.

Lurah Sukoharjo Munadi mengatakan, semua RT di wilayahnya sudah memasang bendera.

Kebetulan, lanjutnya, semua RT berstatus zona hijau atau risiko terkontrol.

Dengan begitu, warga memasang bendera warna hijau di depan gang RT.

"Sudah pasang. Kami sudah mengimbau semua RT untuk memasang bendera sesuai dengan kondisinya," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2021/02/13/15333241/ppkm-mikro-di-kota-malang-4113-rt-masuk-zona-hijau-113-zona-kuning

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke