Salin Artikel

Perjalanan Kereta dari Linggapura-Bumiayu Sempat Terganggu, Ini Penyebabnya

Hujan yang cukup deras hingga membuat jembatan gogos ini terjadi pada Senin (11/1/2021) pukul 21.57 WIB.

"Betul, malam tadi di lokasi antara Linggapura-Bumiayu wilayah operasional Daop 5 Purwokerto telah terjadi gangguan pada perjalanan KA, dikarenakan adanya gogosan diakibatkan hujan yang cukup deras," ujar Manager Humas PT KAI Daop 2 Kuswardoyo saat dihubungi, Selasa (12/1/2021).

Menurut Kuswardoyo, beberapa KA harus mengubah pola perjalanan melewati Daop 2 Bandung.

Hingga Selasa pukul 09.00, tercatat sudah 7 KA penumpang dan 1 KA Barang Parcel Tengah Lintas Malang - Jakarta Gudang yang melintas di wilayah Daop 2 Bandung.

Adapun 7 KA penumpang tersebut yaitu :

1. KA Gajayana relasi Malang -Gambir.

2. KA Argo Dwipangga relasi Solobalapan-Gambir.

3. KA Bengawan relasi Purwosari-Pasarsenen.

4. KA Senja Utama Solo relasi Solobalapan-Pasarsenen.

5. KA Jayakarta relasi Surabaya Gubeng-Jakarta Kota.

6. KA Bima relasi Surabaya Gubeng-Gambir.

7. KA Progo relasi Pasarsenen-Lempuyangan.

"Meski ada beberapa perjalanan KA yang dialihkan, kami pastikan tidak menggangu keberangkatan dan kedatangan perjalanan KA di wilayah Daop 2 Bandung,” tutur Kuswardoyo.

Informasi terakhir yang diperolehnya, pada Selasa pukul 10.55 WIB, jalur sudah bisa dilalui setelah ditutup dari hari Senin pukul 21.57 WIB.

Kepada seluruh pengguna jasa kereta api, PT KAI meminta maaf atas ketidaknyamanan dari gangguan tersebut.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/12/13343261/perjalanan-kereta-dari-linggapura-bumiayu-sempat-terganggu-ini-penyebabnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke