Salin Artikel

Hasil Survei Indikator Politika Indonesia Menunjukkan Zairullah-Rusli Unggul, Ini Tanggapan Relawan

KOMPAS.com – Hasil lembaga survei Nasional, yakni Indikator Politika Indonesia dari periode Oktober hingga awal November 2020 menunjukkan bahwa pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan (Kalsel) nomor urut tiga Zairullah Azhar-Muhammad Rusli (ZR) unggul.

Tren keunggulan, sebetulnya terlihat sejak periode Oktober sampai awal November 2020. 

"Tren keunggulan itu akan dipertahankan terus sampai dengan survei terakhir pada akhir November,"ujar ketua tim relawan paslon ZR Rully Rozano dalam rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (5/12/2020).

Seperti diketahui, paslon ZR diunggulkan untuk memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tanah Bumbu pada Rabu (9/12/2020).

Hasil survei Indikator Politik Indonesia terbaru dilakukan pada Senin (23/11/2020) hingga Minggu (27/11/2020). Adapun tim relawan dan media center mendapatkan hasil pada Jumat (4/12/2020).S

Survei tersebut menggunakan metode multistage sampling melalui 820 responden, dengan margin error 3,5 persen dan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

"Ini dilakukan pada 10 kecamatan. Hasil yang kami dapatkan adalah simulasi surat suara tiga paslon,” kata Rully.

Dari hasil persentasenya, lanjut dia, nomor urut tiga ada di angka 60,3 persen. Sementara itu, nomor urut dua ada di angka 0,8 persen, sedangkan paslon nomor satu meraih angka 34,7 persen.

“Dan sisanya 4,2 persen adalah responden yang tidak menjawab," ujar Rully.

Dengan keunggulan yang cukup jauh tersebut, Rully mengatakan, sangat sulit untuk paslon lain memenangkan Pilkada Tanah Bumbu.

Bahkan, Rully membandingkan hasil survei pada periode Oktober hingga awal November, ZR juga tetap unggul dari paslon lainnya.

"Pada periode Oktober - November, kami ada di angka 56,0 persen. Alhamdulillah, hasil terakhir (menunjukkan) kami ada di angka 60,3 persen.

Oleh karenanya, tambah Rully, pihaknya optimistis berhasil memenangkan Pilkada Tanah Bumbu.

“Insya Allah pada 9 Desember, kami akan membuktikan paslon nomor urut tiga berhasil memenangkan Pilkada ini," tegasnya.

Mengenai hasil survei

Pada kesempatan yang sama, Tim Media Center paslon ZR, Richie Petroza turut mengimbau masyarakat Tanah Bumbu untuk berhati-hati terhadap rilis lembaga survei yang tak terdaftar dan tidak bisa dipertanggung jawabkan.

Sebagai informasi, baru-baru ini, masyarakat emndapat publikasi hasil dari salah satu lembaga survei yang memenangkan paslon lain.

“Hasil survei itu tidak bisa dipertanggungjawabkan, karena lembaga survei tersebut tidak terdaftar pada Komisi Pemilihan Umum (KPU),” ujar Richie.

Lebih lanjut, Richie menjelaskan, ada 34 lembaga survei yang terdaftar di KPU. Namun, tidak termasuk lembaga survei yang memenangkan paslon lain selain ZR.

"Lembaga survei yang kami rilis ini adalah lembaga survei yang terdaftar di KPU. Ini berarti, kredibilitasnya tidak perlu diragukan lagi," ucapnya.

Richie menegaskan pada masyarakat untuk percaya dan melihat lembaga survei dari yang terdaftar di KPU saja utnuk menghindari informasi yang salah.

"Selain itu, ya jangan," tegas dia.

 

https://regional.kompas.com/read/2020/12/05/08370041/hasil-survei-indikator-politika-indonesia-menunjukkan-zairullah-rusli-unggul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke