Salin Artikel

Melunasi Janji, Pemprov Sumbar Siapkan 5 Ton Rendang

Acara tersebut akan digelar pada 12 - 21 November 2020 di Sumbar.

"Ada 5.000 paket rendang, masing-masing 1 kilogram untuk peserta, juri dan undangan pada MTQ Nasional 2020 yang kita siapkan," kata Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sumbar Rosail Akhyari saat dihubungi Kompas.com, Senin (2/11/2020).

Menurut Rosail, paket oleh-oleh rendang itu merupakan janji Pemprov Sumbar saat ikut mencalonkan diri menjadi tuan rumah MTQ Nasional.

"Selain oleh-oleh rendang, kita juga menyiapkan paket keliling destinasi wisata di Sumbar," kata Rosail.

Pemilihan rendang, menurut Rosail, karena rendang merupakan makanan khas Sumbar.

Pemprov berharap seluruh peserta dan undangan menjadi tertarik menikmatinya.

Untuk rendang ini, menurut Rosail, pihaknya menganggarkan dana Rp 1,5 miliar dari APBD Sumbar 2020.

"Saat ini sedang proses lelang di layanan pengadaan secara elektonik," kata Rosail.

Dikutip dari laman LPSE, terlihat pemerintah menyiapkan budget lebih dari Rp1,5 miliar.

Puluhan peminat sudah mengajukan permohonan.

Namun, dari jumlah sebanyak itu, hanya enam perusahaan yang lolos.

Penawaran harga yang mereka ajukan, jumlahnya sekitar 20 persen di bawah harga penawaran standar (HPS).

HPS ini dibuat untuk menjaga  standar sajian dan masyarakat yang siap diterima pasar.

Minta rendang yang terbaik

Ketua Komisi III DPRD Sumbar Afrizal meminta Pemprov Sumbar menyiapkan rendang yang terbaik.

Ia berharap para tamu merasa puas dan meninggalkan citra positif bagi makanan asli Sumbar itu.

"Jangan sampai terjadi kongkalingkong. Sepanjang tidak melanggar undang-undang silakan, tapi kalau sampai melanggar undang-undang kita persoalkan ini,” kata Afrizal.

Ia berharap, yang dipercaya membuat rendang itu adalah yang sudah profesional dan kompeten dalam memasak masakan khas minang ini.

Dalam waktu dekat, pihaknya akan menanyakan persoalan ini pada Pemprov Sumbar.

https://regional.kompas.com/read/2020/11/03/10573321/melunasi-janji-pemprov-sumbar-siapkan-5-ton-rendang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke