Salin Artikel

2 Pemuda di Bandung Tiba-tiba Ditembak Airsoft Gun 4 Orang Tak Dikenal

Tak hanya mendapatkan pukulan, bahkan korban juga ditembak pelaku dengan menggunakan airsoft gun.

Beruntung, korban hanya mengalami luka memar dan lecet akibat penganiayaan itu.

Kapolsek Coblong Kompol Hendra Virmanto mengatakan, peristiwa ini terjadi pada Senin (24/8/2020) sekitar pukul 23.00 WIB.

Saat itu, korban tengah berkendara bersama temannya bernama Qataz. Tiba-tiba dari belakang, dua unit sepeda motor yang ditumpangi empat orang berboncengan melaju mendekati kendaraan korban.

Salah satu pelaku kemudian menendang kendaraan hingga korban dan temannya hingga terjatuh.

Para pelaku kemudian memkul korban dan temannya.

Akan tetapi korban dan temannya melakukan perlawanan sehingga terjadilah perkelahian.

"Karena merasa terdesak, para pelaku mengeluarkan senjata yang diduga airsoft gun yang kemudian menembak badan dan muka korban," kata Hendra, Rabu (26/8/2020).

Usai menembak, para pelaku langsung melarikan diri.

Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka lecet diduga akibat tembakan airsoft gun, sementara temannya, Qataz, menderita luka memar di kepala diduga akibat pukulan gagang airsoft gun pelaku.

Tak ada barang milik korban yang hilang.

Sampai saat ini polisi belum mengetahui identitas pelaku, karena saat kejadian mereka menggunakan helm dan penutup muka.

Polisi pun tak menemukan adanya kamera pengawas di sekitar kejadian.

"Masih dalam proses lidik," kata Hendra.

https://regional.kompas.com/read/2020/08/26/14424621/2-pemuda-di-bandung-tiba-tiba-ditembak-airsoft-gun-4-orang-tak-dikenal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke