Salin Artikel

Jadwal KA Priority Argo Parahyangan Bandung-Jakarta yang Kembali Beroperasi

Kereta tersebut selama ini berhenti beroperasi akibat mewabahnya virus corona atau Covid-19.

“Kami kembali beroperasi, tentunya dengan menerapkan protokol adaptasi kebiasaan baru (AKB),” ujar Direktur Utama PT Kawisata Totok Suryono dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Jumat (31/7/2020).

Totok menjelaskan, para penumpang diharuskan dalam kondisi sehat, tidak sedang menderita flu.

Selain itu, suhu badan penumpang tidak boleh lebih dari 37,3 derajat celcius.

Penumpang wajib mengenakan masker selama berada di area stasiun maupun di atas KA dan memakai pelindung wajah yang akan disediakan petugas saat akan naik ke atas kereta.

Penumpang juga wajib menjaga jarak, mencuci tangan, serta diimbau mengenakan pakaian lengan panjang atau jaket sebagai pelindung diri.

Kemudian mengurangi kegiatan berbicara saat berada di dalam KA.

Adapun jadwal perjalanan Kereta Priority Argo Parahyangan sebagai berikut:

1. Bandung- Gambir :

a. KA 47A berangkat dari Bandung pukul 18.20 WIB, tiba di Gambir pukul 21.15 WIB. Tanggal perjalanan: 2, 9, 17, 23 dan 30 Agustus 2020.

b. KA 37A berangkat dari Bandung pukul 05.25 WIB, tiba di Gambir pukul 08.20 WIB. Tanggal perjalanan: 3-31 Agustus 2020.

2. Gambir – Bandung :

a. KA 46A Berangkat dari Gambir pukul 18.10 WIB, tiba di Bandung pukul 21.05 WIB. Tanggal perjalanan: 3, 7, 14, 21, 28 Agustus 2020.

b. KA 48A berangkat dari Gambir pukul 18.48 WIB, tiba di Bandung pukul 21.43 WIB. Tanggal perjalanan: 3-31 Agustus 2020.

Humas PT Kawisata, Ilud Siregar mengungkapkan, tiket KA Priority Rp 300.000 per penumpang.

“Penumpang yang mencari layanan rapid test bisa melakukannya di Stasiun Gambir, Stasiun Bandung dan beberapa stasiun lainnya seharga Rp 85.000,” kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/31/14203461/jadwal-ka-priority-argo-parahyangan-bandung-jakarta-yang-kembali-beroperasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke