Salin Artikel

Mayat Bayi Terbungkus Plastik yang Ditemukan di Kamar Diperkirakan Sudah Meninggal 3 Hari

KOMPAS.com - Kepala Sub Sektor Ipda Tri Yanu mengatakan, mayat bayi yang ditemukan terbungkus plastik merah di Desa Sukosari, Trenggalek, Jawa Timur, pada Sabtu (25/7/2020), diperkirakan sudah meninggal tiga hari.

"Diperkirakan (bayi) sudah meninggal sekitar tiga hari," kata Yanu, dikutip dari Surya.co.id.

Diceritakan Yanu, mayat bayi itu pertama kali ditemukan SL, dalam kamar cucu perempuannya berinisial AM (16), Sabtu, sekitar pukul 13.00 WIB.

Saat itu, SL mencium bau busuk dari dalam kamar AM, ia kemudian mencari sumber bau itu.

Di dalam kamar cucunya, ia menemukan plastik bungkus warna merah. Saat dibuka ternyata ada sesosok bayi yang sudah meninggal.

“Pemilik rumah mendatangi sumber bau busuk, dilihat ada bungkusan plastik warna merah dalam ember,” kata Yanu, saat di lokasi, Sabtu.


Oleh SL, plastik yang berisi mayat bayi tersebut dibawa ke depan rumahnya dan kemudian dilaporkan ke perangkat desa, lalu dilajutkan ke polisi.

Guna untuk kepetingan penyelidikan, mayat bayi tersebut dibawa polisi ke RSUD Dokter Soedomo Trenggalek untuk dilakukan otopsi.

“Untuk mengetahui secara detail jenis kelamin mayat bayi serta kematian bayi, nanti setelah diotopsi,” ungkapnya.

Dalam kasus ini, polisi sudah mengamankan terduga pelaku yakni AM, yang merupakan cucu SL.

Saat ini AM tengah diperiksa di Mapolres Trenggalek.

“Terduga pelaku sudah kami amankan, dan masih kami mintai keterangan,” kata Kasat Reskrim Polres Trenggalek Iptu Bima Sakti melalui sambungan telepon.


Sebelummya diberitakan, sesosok mayat bayi ditemukan dalam kamar salah satu warga Desa Sukosari, Trenggalek Jawa Timur, Sabtu (25/07/2020).

Ketika ditemukan, mayat bayi tersebut terbungkus plastik warna merah, dan sudah mengeluarkan bau tidak sedap.

Lokasi di temukannya sosok bayi yang terbungkus plastik warna merah ini, di rumah warga berinisial SL, yang berada di desa Sukosari kabupaten Trenggalek.

Atas peristiwa ini, di lokasi kejadian dipasang garis polisi guna memudahkan proses identifikasi.

 

(Penulis : Kontributor Trenggalek, Slamet Widodo | Editor : Robertus Belarminus)

https://regional.kompas.com/read/2020/07/26/06100071/mayat-bayi-terbungkus-plastik-yang-ditemukan-di-kamar-diperkirakan-sudah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke