Salin Artikel

Terus Bertambah, 4.891 Kasus DBD dan 51 Penderita Meninggal di NTT

Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi NTT David Mandala mengatakan, penambahan signifikan terjadi di beberapa wilayah.

David menjelaskan, sebanyak 4.518 kasus DBD dan 48 pasien meninggal tercatat dalam data periode Januari hingga 2 April 2020.

"Per hari ini angkanya mengalami kenaikan, yakni 4.891 orang terjangkit dan 51 orang meninggal," kata David saat dihubungi Kompas.com, Jumat (17/4/2020).

Tambahan tiga orang meninggal berasal dari Kota Kupang, Kabupaen Belu, dan Kabupaten Ende.

Sementara itu, tambahan kasus DBD berasal dari 1 kota dan 18 kabupaten di NTT.

Dalam dua pekan terakhir, tak ada penambahan kasus di Kabupaten Kupang, Kabupaten Rote Ndao, dan Kabupaten Sabu Raijua.

Penambahan penderita DBD secara signifikan terjadi di Kota Kupang dari 578 orang terjangkit dan enam orang meninggal, naik menjadi 626 penderita dan tujuh meninggal.

Selanjutnya, Kabupaten Belu yang sebelumnya 569 pasien dan tujuh meninggal, menjadi 674 penderita dan delapan meninggal.

Sementara jumlah kasus di Kabupaten Sikka menjadi 1.608, sebelumnya 1.548 kasus. Sementara tak ada tambahan korban meninggal di Sikka.

"Kami masih terus koordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota untuk mengecek berapa banyak pasien yang sudah sembuh dan masih dirawat. Nanti akan kami sampaikan informasinya," jelas David.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/17/19334561/terus-bertambah-4891-kasus-dbd-dan-51-penderita-meninggal-di-ntt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke