Salin Artikel

Raja Keraton Agung Sejagat Buka Angkringan di Kontrakan Sejak 2018

Tetangga Toto, Deki mengatakan, lokasi angkringan berada di halaman tepat sebelah selatan rumah utama.

Angkringan tersebut masih buka sampai Selasa (14/1/2020) malam.

Namun, Rabu (15/1/2020), angkringan sudah tutup seiring penangkapan serta penggeledahan di rumah kontrakan Toto.

"Angkringannya dibongkarnya baru tadi malam," ujar Deki, saat ditemui di lokasi, Rabu.

Sementara itu Sekretaris Desa Sidoluhur, Fajar Nugroho menyampaikan, tahun 2018, Toto melapor untuk membuat angkringan bersama komunitasnya.

Pihak desa kemudian memanggil Toto Santoso. Toto dipanggil untuk dimintai penjelasan.

"Pak Toto Kita panggil ke sini (kantor desa), kita minta penjelasan sebenarnya tempat itu mau digunakan untuk apa? Beliau menjawab akan mengembangkan semacam usaha angkringan," ujar dia.

Sebelumnya diberitakan, Keraton Agung Sejagat yang didirikan Toto membuat resah masyarakat.

Setelah dilakukan penyelidikan, diduga Toto telah melakukan penipuan terhadap warga dengan menyampaikan berita-berita bohong terkait sejarah kerajaan tersebut.


Toto dan Fanni yang merupakan ratu keraton itu ditangkap.

Polisi juga menggeledah rumah kontrakan mereka yang ada di Sleman.

Dari penelusuran Kompas.com, ternyata Toto membuka angkringan di halaman kontrakannya.

Bahkan, Toto sempat membuat konten YouTube dengan latar era Majapahit.

Istri Toto mengaku mereka ingin jadi YouTuber. (Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma)

https://regional.kompas.com/read/2020/01/15/17214871/raja-keraton-agung-sejagat-buka-angkringan-di-kontrakan-sejak-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke