Salin Artikel

Anak-anak dari Pulau Komodo Tulis Surat untuk Presiden Jokowi

Penolakan itu tidak hanya datang dari orang-orang dewasa, tetapi juga anak-anak Pulau Komodo. 

Anak-anak yang ikut berunjuk rasa menolak rencana pemerintah menutup Pulau Komodo, kemudian menulis surat yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo.

Berikut isi surat dari anak-anak Pulau Komodo untuk Presiden Joko Widodo yang diterima Kompas.com, Jumat (16/8/2019).

Kepada yang kami cintai Presiden Republik Indonesia, Bapak Joko Widodo 

Kami anak-anak Kampung Komodo mau menyampaikan kepada Bapak Presiden, bahwa kami sedang takut dan gelisah atas rencana pemerintah untuk memindahkan kami dan orang tua kami keluar dari Pulau Komodo. 

Saat ini, pendidikan kami terganggu dan orangtua kami terancam kehilangan mata pencarian untuk biaya pendidikan kami.

Karena itu, kami meminta Bapak Presiden untuk turun tangan menyelamatkan pendidikan dan masa depat kami, Ata Modo.

Terima kasih atas perhatian papak Presiden.

Salam hormat dari kami anak-anak pulau Komodo. 


Surat dari anak-anak Pulau Komodo tersebut kemudian diserahkan kepada tim terpadu dalam rangka Pengkajian Pengelolaan Taman Nasional Komodo Sebagai Kawasan Tujuan Wisata Alam Eksklusif di Kampung Komodo, Kamis, (15/8/19). 

Tim Terpadu itu datang mengunjugi Pulau Komodo sebagai bagian dari agenda untuk mengkaji pengelolaan kawasan Taman Nasional Komodo sebagai kawasan wisata Eksklusif.

https://regional.kompas.com/read/2019/08/16/15134641/anak-anak-dari-pulau-komodo-tulis-surat-untuk-presiden-jokowi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke