Salin Artikel

Petinju Peraih WBC dan IBF Tak Malu Beralih Profesi Jadi Kuli Bangunan

Pria berusia 21 tahun ini rela melakukan hal itu untuk memenuhi kebutuhan keluargannya. Rivo merupakan tulang punggung keuarga.

"Saya sudah berkeluarga, sudah punya istri, jadi harus ada penghasilan yang jelas," ujar Rivo saat diwawancarai Kompas.com di rumahnya, Jalan Pumorow Banjer, Lingkungan III, Manado, Selasa (30/7/2019).

Bagi Rivo, memiliki penghasilan yang jelas merupakan keharusan. Ia begitu semangat mengumpulkan pundi-pundi uang karena ia tak ingin menyusahkan orang lain.

Menurut Rivo, pengahasilan sebagai kuli bangunan jauh lebih baik dibandingkan honor yang didapatkannya saat di dunia tinju.

Padahal, Rivo merupakan petinju pemegang sabuk WBC Asia Youth dan IBF Pan Pacific kelas Super Light 63,5 Kg, yang terbilang bergengsi. 

"Daripada saya nganggur, jadi kuli bangunan tak masalah. Hasil jelas, tidak seperti honor saat jadi atlet tinju," ungkapnya.

Rivo mengatakan, setelah banting setir menjadi kuli bangunan, sudah banyak proyek pembangunan rumah yang ikut dia kerjakan di Manado.

Salah satunya, Rivo pernah membantu pembangunan Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan.


Peluang kembali bertinju

Rivo mengaku masih memiliki keinginan untuk kembali ke dunia tinju. Rivo ingin seperti idolanya, Chris John yang mengharumkan nama Indonesia.

Namun, keputusannya kembali ke ring tinju dengan melihat sejumlah situasi. Salah satunya promotor yang profesional dengan memberikan honor yang layak.

"Balik ke tinju profesional ada tawaran, tapi kalau honornya masih tetap kecil ngapain lagi di situ," sebutnya.

Sebelumnya diberitakan, Rivo, petinju pemegang sabuk WBC Asia Youth dan IBF Pan Pacific kelas Super Light 63,5 Kg, beralih profesi menjadi kuli bangunan.

Hal itu dia lakukan karena tak mendapatkan pendapatan yang layak ketika menekuni profesinya itu.

Rivo mengatakan, upah kuli bangunan jauh lebih tinggi daripada saat dia menjadi petinju profesional.

https://regional.kompas.com/read/2019/08/02/07300021/petinju-peraih-wbc-dan-ibf-tak-malu-beralih-profesi-jadi-kuli-bangunan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke