Salin Artikel

Kantornya Disegel, Wali Nagari Lapor Polisi dengan Tuduhan Pencemaran Nama Baik

Laporan itu merupakan buntut dari aksi warga yang melakukan penyegelan kantor Wali Nagari dengan alasan kepala desa itu melakukan tindakan asusila.

"Kita sudah menerima laporan dari Wali Nagari D soal kasus dugaan pencemaran nama baik yang dituduhkan kepada dirinya," kata Kapolsek Ranah Pesisir, Iptu Erianto yang dihubungi Kompas.com, Selasa (23/7/2019).

Erianto menyebutkan ada sejumlah warga yang dilaporkan. Saat ini, pihaknya sedang menyelidiki kasus itu.

Sementara, untuk kasus dugaan asusila yang dilakukan oknum Wali Nagari tersebut, menurut Erianto, pihaknya masih belum menerima laporan.

"Baru kasus dugaan pencemaran nama baik yang masuk laporannya. Sedangkan kasus dugaan asusila belum ada," katanya.

Sebelumnya diberitakan, sekitar 50 orang warga Sungai Liku Pelangai, Kecamatan Ranah Pesisir, Pesisir Selatan, Sumatera Barat, menyegel kantor Wali Nagari (setingkat kepala desa-red) Sungai Liku Palangai, Senin (22/7/2019).

Mereka beramai-ramai datang dengan membawa papan, paku dan palu serta kemudian menyegel pintu masuk kantor Wali Nagari sekitar pukul 09.00 WIB.

Warga menuntut agar Wali Nagari D dicopot karena memalukan nama nagari sebab diduga melakukan tindakan asusila terhadap seorang perempuan ES yang sudah bersuami.

https://regional.kompas.com/read/2019/07/23/13035831/kantornya-disegel-wali-nagari-lapor-polisi-dengan-tuduhan-pencemaran-nama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke