Salin Artikel

Strategi di Tengah Penurunan Penumpang, Railink Berikan Diskon Tiket KA Bandara Kualanamu

Spv Comercial Passenger & Humas PT Railink Medan, Zaim Qashmal mengatakan, pihaknya memberlakukan program pembelian tiket rombongan. Semakin banyak jumlah rombongan, semakin tinggi diskon yang bisa didapatkan. 

PT Railink juga bekerja sama dengan perbankan untuk memberikan cashback dan diskon bagi nasabah mereka yang naik kereta ke bandara.

"Serta menyelenggarakan event menarik untuk meningkatkan antusias dan minat masyarakat untuk naik kereta ipi bandara," ujar Zaim kepada Kompas.com, Jumat (3/5/2019).  

PT Railink juga menjalin kerjasama dengan provider Telkomsel yang bisa dimanafaatkan penumpang. Dengan menukarkan poin Tsel yang dimiliki, penumpang bisa mendapatkan diskon hingga 50 persen untuk pembelian tiket.

"Untuk Ramadhan kita bekerja sama dengan Telkomsel. Bagi penumpang Pengguna Tsel, dapat menukarkan point Tselnya dan mendapatkan diskon 50 persen," katanya.

Turunnya jumlah penumpang KA Bandara Kualanamu hingga 30 persen disebabkan mahalnya harga tiket pesawat dan pengoperasian Tol Medan-Kualanamu.

https://regional.kompas.com/read/2019/05/03/20531151/strategi-di-tengah-penurunan-penumpang-railink-berikan-diskon-tiket-ka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke