Salin Artikel

Panik Karena Gempa, Dua Perempuan Loncat dari Lantai 2

Gempa terparah terjadi di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan. Dua warga melompat dari lantai dua rumahnya saat gempa terjadi.

“Saat terjadi, saya berada di dalam rumah. Saya lihat lampu dan barang barang dalam rumah bergoyang goyang, perasaan seperti mengalami pusing. Namun saat tersadar ada gempa kemudian saya lari bersama keluarga ke luar rumah,” Kata Arifuddin Warga Pangkajenne, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Sabtu (29/9/2018).

Saat itulah Arifuddin melihat dua perempuan tetangganya yang bersebelahan rumah, melompat dari lantai dua rumahnya.

“Mungkin karena panik merasakan ada gempa, kedua tetangga saya melompat dari lantai dua rumahnya. Saya dan warga lainnya kemudian menolong dan melarikan mereka ke rumah sakit,"kata Arifuddin. 

Kedua korban kini masih dirawat secara intensif di Rumah Sakit Nenek Mallomo, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan.

Sesaat setelah melompat kedua warga itu dalam kondisi tidak sadarkan diri.

“Getaran gempa terasa sampai 1 menit lamanya. Hingga kini kami belum menemukan rumah yang rusak. Kedua korban kini dirawat di RSU Nene Mallomo. Kelurahan Rijang Pittu adalah kelurahan yang terparah merasakan gempa dan membuat panik warga,“ kata Kapolsek Maritenggae, Iptu. Hj. Rosnawati.

https://regional.kompas.com/read/2018/09/29/14333201/panik-karena-gempa-dua-perempuan-loncat-dari-lantai-2

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke