Salin Artikel

Bagi Prabowo-Sandi, Jatim Adalah Kunci Kemenangan

Dalam kampanye perdanaya di Kota Pahlawan, Sandi akan memastikan pesan kampanye untuk memperkuat ekonomi bisa sampai dan diterima masyarakat. Ia mengaku akan bekerja keras agar tujuannya bisa tercapai.

"Saya kerja keras. Kita ikhtiar. Saya bersama bapak Zul dan bapak Prabowo akan turun di Jawa Timur berkali-kali," ujar Sandi di kantor Pengurus Wilayah (PW) Muhammadiyah Jawa Timur di Surabaya, Kamis (27/9/2018).

"Empat hari ke depan saya akan ada di Jawa Timur dan 7 bulan ke depan memastikan masyarakat menangkap pesan untuk ekonomi lebih kuat lagi," imbuhnya.

Sandi berjanji, dia akan memerhatikan rakyat kecil dan memperkuat ekonomi di Jawa Timur dengan cara membuka lapangan pekerjaan dan memastikan biaya hidup stabil dan harga kebutuhan pokok terjangkau.

"Harga-harga yang mahal merupakan sendback untuk kami, supaya bekerja keras dan memulihkan harga agar terjangkau. Kita yakin bahwa fokus kita di ekonomi," jelasnya.

Kunjungan Sandi ke kantor PW Muhammadiyah tidak sendiri. Ia ditemani Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua DPW PAN Jatim Masfuk.

Pada kesempatan itu, Zulkifli menyampaikan, Jatim adalah kunci untuk memenangkan pasangan Prabowo-Sandi dalam kontestasi Pilpres 2019.

Apalagi wilayah Jatim cukup luas dan memiliki 40 juta penduduk yang terbagi di 38 kota/kabupaten.

"Jatim itu kunci menentukan. Bayangkan di sini ada 38 kabupaten kota dan terdapat 40 juta penduduk. Jadi, kunci kemenangan (Prabowo-Sandi) ada di Jatim," tegasnya.

Karena itu, Zulkifli mengaku akan totalitas membantu Sandi selema empat hari ke depan di Jatim. Cara itu dilakukan untuk memastikan target yang diinginkan kubu Prabowo-Sandi.

"Kami akan kerja keras siang dan malam. Hasil? kita akan tawakal kepada Allah," tutup Zulkifli.

https://regional.kompas.com/read/2018/09/27/21562001/bagi-prabowo-sandi-jatim-adalah-kunci-kemenangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke