Salin Artikel

Basarnas Analisa Objek Diduga Bangkai KM Sinar Bangun di Danau Toba

Hal itu disampaikan Kepala Basarnas M Syaugi kepada sejumlah wartawan di Pelabuhan Tigaras, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun, Senin (25/6/2018).

Menurut dia, tim khusus tersebut masih berada di tengah danau guna menganalisa dua objek dimaksud, apakah merupakan bangkai KM Sinar Bangun atau kapal lain yang pernah jatuh di Danau Toba.

"Ada tim khusus masih bekerja di danau guna menganalisa objek dimaksud," terangnya.

Dikatakannya, jika benar nanti objek itu benar merupakan KM Sinar Bangun yang tenggelam, maka akan ditindaklanjuti bagaimana menarik kapal dari danau atau jika Basarnas tak mampu akan meminta bantuan semua pihak termasuk masyarakat.

Kepala Kantor SAR Medan, Budiawan menyebutkan, tak kurang 70 petugas turun ke lokasi melakukan proses analisa objek yang ditemukan di dua titik yakni di kilometer 2, 5 kilometer dan 2 kilometer arah Barat Daya dari lokasi jatuhnya KM Sinar Bangun.

Para petugas itu dibantu sebanyak 9 kapal motor milik warga bekerja sejak Senin (25/6/2018) pagi pukul 07.00 WIB hingga sore pukul 18.00 WIB.

"Para petugas bekerja, mulai dari menentukan titik pencarian, memasang alat, dan ada juga yang mengawasi lokasi pencarian serta dibantu kapal milik warga," terangnya. 

https://regional.kompas.com/read/2018/06/25/13400761/basarnas-analisa-objek-diduga-bangkai-km-sinar-bangun-di-danau-toba

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke