Salin Artikel

Disita, Buku Paramiliter dan Video ISIS dari Terduga Teroris Universitas Riau

Buku paramiliter itu disita dari salah satu pelaku berinisial ZM alias Jack (sebelumnya disebutkan ZA atau J) yang diketahui terkait jaringan Jemaah Ansharut Daulah (JAD).

Buku memuat tentang beragam materi, mulai dari persiapan, cara merakit bom, teknik survival, navigasi darat, cara membuat ranjau darat, cara membuat senjata, cara menggunakan
berbagai macam senjata, teknik amniah (keamanan/kewaspadaan, perencanaan untuk lokasi 'Ribat' atau piket jaga markas hingga survei sasaran.

Kabid Humas Polda Riau AKBP Sunarto membenarkan bahwa Jack memang menguasai buku tersebut.

"Ya benar, sudah kami amankan," ungkap Sunarto setelah konferensi pers di Universitas Riau, Senin (4/6/2018).

Selain buku paramiliter, Jack juga mempublikasikan video yang didapat dari Daulah atau ISIS.

"Ya, ada beberapa. Sudah kami amankan juga.  Semuanya dilakukan penyidikan," kata Sunarto.

Namun dia tidak menjelaskan lebih jauh apa saja sebenarnya isi rekaman video dari ISIS tersebut.

ZM alias Jack ditangkap bersama dua rekannya berinisial RB (sebelumnya disebutkan BI) dan OS (sebelumnya disebutkan K).

Namun, sejauh ini, masih Jack yang ditetapkan tersangka oleh penyidik. RB dan OS masih diperiksa sebagai saksi.

"Satu orang sudah tersangka yakni ZM alias Jack. Yang dua lagi saksi. Tapi, tidak menutup kemungkinan keduanya ditetapkan tersangka," ungkap Sunarto.

Dia menambahkan, ketiga terduga teroris saat ini masih diamankan di Pekanbaru untuk penyidikan lebih lanjut.

Sebelumnya diberitakan, Densus 88 dan Polda Riau menangkap tiga terduga teroris di kawasan kampus Universitas Riau, Sabtu (2/6/2018).

Ketiga terduga ditangkap di sebuah homestay mahasiswa di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol).

Selanjutnya, petugas melakukan penggeledahan di gelanggang mahasiswa yang dijadikan tempat perakitan bom.

Alhasil, petugas menyita 4 buah bom rakitan siap digunakan, busur panah beserta anaknya, bermacam jenis mesiu atau bahan peledak, granat tangan dan senapan angin.


https://regional.kompas.com/read/2018/06/04/18220521/disita-buku-paramiliter-dan-video-isis-dari-terduga-teroris-universitas-riau

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke