Salin Artikel

Kare Kepiting Bu Jum Tambah Laris sejak Dolly Ditutup

Warung yang berlokasi tepat di samping bekas gedung lokalisasi terbesar di gang Dolly itu kini justru semakin terkenal sejak gang Dolly diberi status kawasan produktif bernama "Dolly Saiki Point".

"Justru banyak dari luar kota yang datang kesini," kata Khotimah, adik Bu Jum si pemilik warung.

Menempel popularitas nama Dolly, warung Bu Jum pun menambah nama warungnya menjadi Warung Kare Kepiting Bu Jum Dolly. Warung yang sudah 10 tahun berdiri itu menyajikan menu spesial Kare Kepiting.

"Menu lain juga ada, seperti kare ayam, pecel, olahan cumi, dan beragam menu nusantara lainnya," jelas Khotimah.

Kare kepiting warung Bu Jum Dolly, rasanya tidak kalah dengan olahan kare kepiting di restoran. Harganya pun cukup terjangkau, hanya Rp 30.000 per porsi. Sayangnya menu kare kepiting memang tidak setiap hari ada, karena harus menyesuaikan stok kepiting.

"Yang paling laris memang kare kepiting," tuturnya.

Kare kepiting Bu Jum juga menjadi langganan pejabat Pemkot Surabaya, termasuk Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini. "Kapan hari saja pesan 250 porsi," ujarnya. 

https://regional.kompas.com/read/2018/03/02/07394481/kare-kepiting-bu-jum-tambah-laris-sejak-dolly-ditutup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke