Salin Artikel

PPP Instruksikan Penyebaran Baliho hingga Spanduk Ridwan Kamil-Uu

Hal ini dilakukan untuk meningkatkan popularitas Uu Ruzhanul Ulum sebagai kandidat pendamping bakal calon Gubernur Ridwan Kamil dalam Pilkada Jabar 2018. 

Ketua DPP PPP Bidang Pemenangan, Dayat Hidayat mengatakan, selama ini alat peraga sosialisasi (spanduk, baliho, hingga bilboard) yang terpasang di sejumlah daerah kebanyakan masih menampilkan foto tunggal. 

"Karena Pak Uu dan RK sudah resmi diusung PPP, enggak akan diubah lagi. Jadi kenapa harus ragu memasang spanduk, poster, baliho mereka berdua," kata Dayat melalui ponselnya, Selasa (21/11/2017).

Dayat menambahkan, cara ini dilakukan untuk lebih mensosialisasikan pasangan RINDU kepada masyarakat serta mempertegas dan menguatkan pasangan tersebut di internal PPP.

Pemilih, sambungnya, harus lebih diberi tahu bahwa salah satu peserta pemilu gubernur adalah pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum. 

"Jadi harus dipasarkan berpasangan, tidak sendiri. Sehingga masyarakat tidak ragu menentukan pilihan," imbuhnya.

Dayat memastikan, Ridwan Kamil telah diberi tahu dengan rencana DPP PPP tersebut. Menurut dia, Ridwan Kamil sama sekali tidak keberatan dan telah memberikan restu fotonya dipajang bersama Uu Ruzhanul Ulum di atas spanduk, baliho, maupun bilboard.

"Kita mempunyai etika, tidak ujug-ujug. Kita bicara dari hati ke hati dengan Kang Emil. Kalau tidak izin, kita tidak berani," akunya.

Dayat membenarkan jika cara sosialisasi ini bakal menjadi bukti partainya memiliki optimistis tinggi memenangkan Pilkada Jawa Barat 2018.

"Kami sangat optimis. Sembilan kursi DPRD Jawa Barat, tujuh kursi DPR RI, itu melambangkan kebesaran PPP di Jawa Barat," pungkasnya. 

https://regional.kompas.com/read/2017/11/22/13205261/ppp-instruksikan-penyebaran-baliho-hingga-spanduk-ridwan-kamil-uu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke