Salin Artikel

PKB Titip Pembangunan Madura kepada Gus Ipul

"Ketum PKB menitipkan pembangunan Madura agar lebih diperhatikan," kata Wakil Gubernur Jatim ini usai menerima surat rekomendasi dari PKB di Surabaya, Rabu (11/10/2017).

Gus Ipul mengatakan, Madura selama ini dipandang sebagai daerah yang tertinggal dengan angka kemiskinan yang tinggi, meski pulau garam itu berlokasi tidak jauh dari Kota Surabaya sebagai ibu kota Jawa Timur.

"PKB minta rencana pembangunan Pulau Madura yang terintegrasi dengan tidak meninggalkan budaya lokal, kalau bisa perencanaan pembangunan melibatkan pakar-pakar yang handal," ucapnya.

Selain menitipkan pembangunan Pulau Madura, kata Gus Ipul, PKB juga menitipkan pembangunan di kawasan pesisir selatan Jawa Timur untuk menunjang perekonomian kawasan. "Selanjutnya yang dititipakan Ketum PKB adalah memajukan institusi pendidikan Madrasah Diniyah," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, PKB menyerahkan surat rekomendasi kepada Gus Ipul untuk maju sebagai calon gubernur di Pilkada Jatim 2018.

Surat rekomendasi bernomor 23947/DPP-03/VI/A.1/X/2017 tentang penetapan Gus Ipul sebagai Cagub Jatim dari PKB itu ditandatangani oleh Sekretaris DPP PKB, Abdul Kadir Karding, dan Ketua DPP PKB Muhaimin Iskandar, pada 5 Oktober 2017.

https://regional.kompas.com/read/2017/10/11/17150031/pkb-titip-pembangunan-madura-kepada-gus-ipul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke