Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Desa Paling Selatan Indonesia Dapat Listrik Gratis dari PLN

Kompas.com - 20/12/2016, 21:14 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com – Dua desa di pulau paling selatan Indonesia, yakni Pulau Rote, Kecamatan Rote Barat, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur, mendapatkan listrik gratis dari PLN wilayah setempat.

General Manager PLN Wilayah NTT Richard Safkaur mengatakan, elektrifikasi di Desa Oenggaut dan Boa itu dilakukan sebagai bagian dari upaya PLN untuk menerangi sejumlah daerah yang belum tersentuh akses listrik.

"PLN Wilayah NTT meluncurkan penyalaan listrik pedesaan ini juga untuk mendukung momen Hari Listrik Nasional tahun 2016, sekaligus menjadi kado Natal untuk masyarakat di Kabupaten Rote Ndao," kata Safkaur kepada Kompas.com, Selasa (20/12/2016).

Menurut Safkaur, kegiatan ini merupakan tahap awal penyalaan listrik di dua desa. Listrik sudah siap disambung ke tiga gereja, satu kantor desa, dan empat rumah seusai mandat dari Direktur Bisnis PLN Regional Sulawesi dan Nusantara untuk mempercepat kenaikan rasio elektrifikasi di NTT.

"Upaya yang dilakukan PLN dalam penyalaan listrik dengan pembangunan jaringan tegangan menengah sepanjang 7,8 kms, jaringan tegangan rendah 6,8 kms, dan membangun gardu distribusi sebanyak 3 buah untuk melistriki di dua desa tersebut," ujarnya.

Wakil Bupati Rote Ndao Jonas Lun berterima kasih dan mengapresiasi langkah yang ditempuh PLN. Ia berharap langkah tersebut bisa mendongkrak taraf hidup warga.

"Ini adalah jawaban dari PLN yang terus menjawab dan memenuhi kebutuhan masyarakat dimana Rote juga merupakan daerah pengembangan pariwisata dan destinasi nasional selancar yang terpopuler di Indonesia," kata Jonas.

Jonas mengatakan bahwa sambungan jaringan listrik tersebut membuat anak sekolah menjadi lebih rajin dan keluarga bisa berusaha dan menunjukkan perkembangan ekonomi.

Ia meminta kepada masyarakat di wilayahnya untuk bisa memanfaatkan listrik sebaiknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com