Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Samarinda: Perusahaan Kapal Sempat Telepon Penyandera 7 ABK

Kompas.com - 23/06/2016, 14:31 WIB
Kontributor Samarinda, Gusti Nara

Penulis

SAMARINDA, KOMPAS.com - Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang menghadiri rapat bersama PT PP Rusianto Bersaudara pada Kamis (23/6/2016) di kantor 2 PT PP Rusianto Bersaudara.

Hasil rapat menyatakan, berdasarkan laporan enam ABK yang dilepaskan penyandera yang mengaku militan Abu Sayyaf, tujuh ABK TB Charles disandera oleh dua kelompok militan.

Syaharie Jaang berharap tujuh warganya dalam keadaan selamat.

"Kemarin kabar ini sudah menggemparkan, tapi kepastian apakah benar tujuh ABK masih harus dikomunikasikan dengan banyak pihak. Saya berharap keselamatan warga saya terjamin," kaya Jaang.

Dijelaskan Jaang, di sela rapat, pihak perusahaan juga telah menelepon nomor kontak yang diberikan para penyandera untuk dihubungi.

"Beberapa nomor bisa dihubungi, dengan menggunakan bahasa Tagalog. Tapi putus-putus. Tidak jelas juga mereka itu ngomong apa," sebutnya.

Terkait tebusan yang diminta, Jaang menyerahkan hal itu pada perusahaan. Namun dia berharap tujuh warganya bisa selamat tanpa harus ada uang tebusan.

"Uang tebusan tidak tersambung tadi. Tapi semoga tidak ada uang tebusan dan semua dibebaskan," harapnya.

Kompas TV 7 WNI Disandera Abu Sayyaf
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com