Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minum Miras Bersama, Prianus Tiba-tiba Tikam Pamannya Sendiri

Kompas.com - 11/08/2014, 18:56 WIB
Kontributor Nias, Hendrik Yanto Halawa

Penulis


GUNUNGSITOLI, KOMPAS.com – Prianus Gulo (25), warga Desa Lahemo, Dusun 2, Kecamatan Gido, Kabupaten Nias, tengah diburu Polres Nias, Sumatera Utara. Prianus diduga membunuh Sodania Waruwu (40), pamannya sendiri, di lokasi rumah teman mereka, Senin (11/8/2014) sekitar pukul 00.30.

Pelaku melarikan diri setelah membunuh dengan cara menghujamkan parang di tubuh pamannya. Dari hasil pemeriksaan, polisi menemukan dugaan sementara, sempat terjadi adu mulut dan perkelahian di lokasi kejadian. Saat itu, keduanya baru saja menegak minuman keras bersama-sama.

Menurut saksi mata, Marius Gulo (32), kejadian berlangsung cepat. Di rumah itu, Prianus tiba-tiba menikam di tubuh korban dari arah belakang. Sodania pun tewas di tempat.

“Ditikamnya korban dengan wajah penuh amarah dan saya kaget sebab mereka masih punya hubungan keluarga, dan saya pun diam terpaku sambil melihat pelaku kabur,” kata Marius sambil memperagakan.

Melihat korban terjatuh dan bersimbah darah, lanjut Marius, Prianus segera pergi.

Humas Polres Nias, Aipda O. Daeli, mengatakan, kasus pembunuhan itu tengah di tangani oleh Polsek Gido. Kapolsek Gido AKP. Rohim Gulto, bersama 5 orang personelnya mendatangi tempat kejadian perkara.

“Saat ini Polsek Gido tengah sudah melakukan cek TKP, meminta VER serta memeriksa sejumlah saksi-saksi,” ujar Daeli.

Dia menambahkan, polisi masih mengumpulkan data-data dan menurut dugaan sementara, pembunuhan ini dipicu kemarahan di bawah pengaruh alkohol.

"Kita masih terus melakukan pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut terhadap pelaku," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com