Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Caleg PKB Disumpah di Depan Makam Kiai NU

Kompas.com - 21/03/2014, 17:02 WIB
Kontributor Jember, Ahmad Winarno

Penulis

JEMBER, KOMPAS.com - Sebanyak 59 calon anggota legislatif (caleg) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jember, Jawa Timur, disumpah di depan makam salah satu tokoh kiai Nahdlatul Ulama (NU), KH Muhammad Siddiq, di Kecamatan Kaliwates, Jumat (21/3/2014).

Sebelum disumpah, mereka menggelar doa bersama di makam tersebut. Para caleg disumpah agar ketika terpilih pada Pemilu Legislatif (pilleg), menjadi wakil yang amanah, jujur, dan berani.

“Allah, Tuhan yang Maha Kuasa yang menyaksikan dan mengikat baiat ini, dan Allah yang akan menghukum para caleg yang melanggar dengan sumpah ini,” ucap Rois Syuriah PCNU Jember, KH Imam Haromain, yang memimpin sumpah tersebut.

Ketua DPC PKB Jember, Miftahul Ulum, mengatakan, PKB sebagai partai yang lahir dari rahim NU, harus menunjukkan sikap taat serta menghormati tokoh- tokoh NU yang sudah berjuang demi kepentingan bangsa dan negara.

“Kami sengaja berziarah ke makam-makam kiai NU, karena sebagai bentuk sikap takzim kami, sekaligus meneladani sikap kebangsaan kiai NU yang sudah mendahului kita,” ucap Ulum.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lapangan, setelah para caleg tersebut disumpah, mereka kemudian bergerak bersilaturahim ke sejumlah pondok pesantren yang kiainya merupakan sesepuh NU.

“Kami akan menuju ke Pondok Pesantren Raudlatul Ulum, Kecamatan Sukowono, untuk berziarah ke makam almarhum KH Umar, sekaligus kami akan sowan ke pengasuh yang sekarang KH Chotib Umar,” imbuh Ulum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com