Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Gubernur Zulkieflimansyah dan Suhaili Deklarasi Maju Pilkada NTB 2024

Kompas.com - 08/06/2024, 19:33 WIB
Karnia Septia,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Zulkieflimansyah dan Suhaili Fadhil Thohir mendeklarasikan diri maju sebagai pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Pilkada NTB 2024.

Seperti diketahui, Zulkieflimansyah merupakan mantan Gubernur NTB periode 2019-2024 sekaligus politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Baca juga: Pj Gubernur NTB Lalu Gita Daftar Bacagub pada Pilkada NTB lewat PKB

Sementara Suhaili merupakan mantan Bupati Lombok Tengah dua periode, tahun 2010-2015 dan 2016-2021 serta politisi Partai Golkar.

Baca juga: Zulkieflimansyah Tanggapi Kandasnya Duet Jilid II dengan Rohmi dalam Pilkada NTB

Adapun Suhaili sebelumnya digadang-gadang akan maju sebagai bakal calon Gubernur NTB.

Namun, akhirnya dia mau menjadi pendamping Zul, sapaan Zulkieflimansyah, sebagai calon wakil gubernur NTB, setelah menjalin komunikasi dengan Zul.

"Bahwa kami sepakat berniat untuk bersama ikut dalam kontestasi Pilkada NTB November 2024 ini," kata Zul usai deklarasi, Sabtu (8/6/2024).

Deklarasi yang dihadiri relawan, tokoh adat, tokoh agama dan anak yatim ini, dilaksanakan di salah satu lesehan di Praya, Lombok Tengah.

Zul mengatakan, dipilihnya Suhaili menjadi bakal calon wakil gubernur, salah satunya karena hasil survei dari Partai Golkar.

Dalam survei itu, Suhaili memiliki suara tertinggi dibanding empat kandidat lainnya.

"Karena sudah ada surveinya dan survei Golkar itu dilihat di antara empat orang survei, Bang Uhel (Suhaili) itu paling tinggi," kata Zul.

Zul menjelaskan, di NTB, PKS memiliki delapan kursi sehingga membutuhkan mitra koalisi dari partai lain.

Selama ini, Zul sudah menjalin komunikasi dengan semua partai politik dan rata-rata masih melihat hasil survei dari tiap partai.

"Kita akan berusaha terus, setidaknya memaksimalkan proses yang sudah kami lakukan di masing-masing partai kami dan kemungkinan berkomunikasi dengan partai lain," Kata Zul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penemuan Mayat Bayi di Sragen, Terbungkus Mantel dengan Kondisi Leher Terjerat Kain di Dapur Rumah

Penemuan Mayat Bayi di Sragen, Terbungkus Mantel dengan Kondisi Leher Terjerat Kain di Dapur Rumah

Regional
Terpeleset Saat Memancing, Dua Pemuda Tewas Tenggelam di Embung

Terpeleset Saat Memancing, Dua Pemuda Tewas Tenggelam di Embung

Regional
Sederet Cerita Saat Hewan Kurban Mengamuk, 'Terbang' ke Atap dan Tendang Panitia

Sederet Cerita Saat Hewan Kurban Mengamuk, "Terbang" ke Atap dan Tendang Panitia

Regional
Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Regional
Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Regional
Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com