Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov Sumbar Siapkan 6 Titik Nobar Timnas lewat Videotron

Kompas.com - 02/05/2024, 14:22 WIB
Perdana Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com-Pemerintah Provinsi Sumatera Barat menyelenggarakan nonton bareng perebutan peringkat 3 AFC Cup U-23 tahun 2024, antara Timnas Indonesia dengan Irak, Kamis (2/5/2024) malam.

Ada enam titik nobar yang disiapkan Pemprov Sumbar dengan pusat di Auditorium Kantor Gubernur Sumatera Barat.

"Nobar dipusatkan di auditorium Gubernuran Sumbar. Selain itu ada 5 videotron yang disiapkan," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar Maifrizon yang dihubungi Kompas.com, Kamis (2/5/2024).

Baca juga: Nobar Piala Asia U-23 di Balai Kota, DLH Solo Sebut Banyak Sampah Berserakan dan Tanaman Diinjak-injak

Videotron di lima titik yang bisa disaksikan masyarakat yaitu di depan Kantor Gubernur Sumbar, di depan Istana Gubernur Sumbar, di depan Kantor Bappeda Sumbar, di Pasar Alahan Panjang Kabupaten Solok, dan di depan Taman Makam M. Yamin Sawahlunto.

Menurut Maifrizon, berkaca dari nobar saat semifinal AFC Cup U-23 pada Senin (29/4/2024) antusias masyarakat sangat tinggi.

"Auditorium penuh. Lima titik nobar lewat videotron juga ramai sekali. Ini membuktikan masyarakat sangat antusias," kata Maifrizon.

Maifrizon mengatakan untuk di auditorium, Pemprov Sumbar menyediakan snack dan door prize bagi penonton yang beruntung.

Pemprov Sumbar telah mendapatkan izin dari pihak MNC TV selaku stasiun televisi pemilik hak siar turnamen tersebut.

"Jadi mari kita dukung Timnas Indonesia agar bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024. Jika menang lawan Irak, kita lolos," jelas Maifrizon.

Baca juga: Menyalakan Flare Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Maifrizon mengatakan nobar tersebut merupakan bentuk dukungan warga Sumbar terhadap Timnas Indonesia U-23.

"Apalagi ada satu pemain Timnas U-23 asal Sumbar yaitu Ikhsan Nul Zikrak. Mari kita beri dukungan dan doa agar Indonesia lolos Olimpiade Paris 2024," kata Maifrizon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Pemprov Sumbar Salurkan 83 Hewan Kurban di 15 Titik Bencana

Regional
Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Regional
Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com