Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Toyota Calya Vs Kawasaki Ninja, Pengendara Motor Dilarikan ke RS

Kompas.com - 15/04/2024, 19:16 WIB
Nugraha Perdana,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) antara dua kendaraan terjadi di Jalan Sulfat, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, pada Senin (15/4/2024) pukul 01.15 WIB.

Laka lantas itu melibatkan dua kendaraan, yaitu Toyota Calya dan sepeda motor Kawasaki Ninja.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Iptu Isrofi mengatakan, kejadian bermula saat mobil Toyota Calya bernomor polisi N 1699 BV berjalan di Jalan Sulfat.

Baca juga: Wanita Paruh Baya Curi Uang Rp 200 Juta dan Perhiasan Majikan di Malang

Setelah itu, mobil berwarna hitam tersebut berbelok ke kanan. Mobil tersebut dikemudikan pengemudi berinisial B (33), warga Kabupaten Nganjuk.

"Di saat bersamaan dari arah berlawanan, melaju sepeda motor Kawasaki Ninja nopol N 3206 OJ. Sepeda motor itu dikendarai oleh A (25), warga Kecamatan Blimbing Kota Malang," kata Isrofi, Senin (15/4/2024).

Diduga, pihak pengemudi mobil lalai saat berbelok ke kanan, serta tidak mengutamakan sepeda motor yang berjalan lurus.

Kemudian, mobil tersebut menabrak motor Kawasaki Ninja, dan korban pengendara motor jatuh terpental masuk ke selokan.

Tidak lama kemudian, petugas Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota bersama relawan tim medis tiba di lokasi kejadian.

Baca juga: Polisi Amankan Pria Pukul Perempuan Pengendara Motor dengan Gitar di Malang

"Akibat kejadian tersebut, pengendara motor mengalami luka-luka di bagian kaki kanan. Setelah itu, korban dibawa ke IGD RS Saiful Anwar (RSSA) untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut," kata dia.

Isrofi juga menyampaikan, kedua kendaraan yang terlibat laka lantas juga telah dievakuasi dari lokasi kejadian.

"Untuk kondisi sepeda motor mengalami kerusakan pada bodinya, dan kondisi mobil mengalami kerusakan pada bagian kanan depan. Kedua kendaraan telah kami evakuasi dan kami bawa ke Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com