Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 11 Titik Rawan Banjir di Jalur Pantura, Ini Jalan Alternatifnya

Kompas.com - 05/04/2024, 11:39 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Polda Jawa Tengah (Jateng) mewaspadai 11 titik rawan banjir yang berpotensi mengganggu arus mudik lebaran 2024.

Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Sonny Irawan mengatakan, 11 titik rawan banjir yang berimplikasi ke Jalan Pantura ada di Kota Semarang dan Kabupaten Demak.

Baca juga: Jalan Pantura Sayung Demak Rawan Banjir Rob, Pemudik Bisa Lewati Jalur Alternatif Ini

"Ada 11 titik rawan banjir di Jateng dan yang berimplikasi di jalur Pantura adalah Semarang Kaligawe, dan Demak Karangayar Kudus," jelasnya saat dikonfirmasi, Jumat 5/4/2024).

Dia menjelaskan, Polda Jateng sudah mempersiapkan sejumlah skenario melalui jalur alternatif jika dua Jalan Pantura yang ada di Semarang dan Demak itu tergenang banjir.

"Untuk Semarang, jika terjadi rob maka kita akan alihkan jalur melalui Wolter Monginsidi. Untuk Demak Karangayar yang menjadi dampak tertinggi bencana banjir karena tanggul jebol akan kita alihkan melalui pertigaan Trengguli, Mijen, Welahan sampai dengan Kudus," paparnya.

Data yang dia dapatkan, Jateng akan menjadi konsentrasi pemudik. Untuk itu, Polda Jateng perlu melakukan persiapan secara detail.

Bagi pemudik yang menggunakan roda dua melalui Jalan Pantura juga akan dilakukan pengawalan mulai dari Kabupaten Brebes hingga Rembang.

Baca juga: Dampak Kebakaran Merbabu, Salatiga dan Semarang Rawan Banjir

"Pak Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyarankan tidak menggunakan roda dua tapi mobil penumpang atau angkutan. Tetapi jika masih ada kita akan melakukan pengawalan," kata dia.

Selain Jalan Pantura, pemudik yang memasuki wilayah Jateng juga akan melalui Jalan Tol Kalikangkung Semarang.

"Yang akan sampai ke Kalikangkung itu angka 462.000 kendaraan," ujar Sonny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com