Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Serahkan Zakat ke Baznas Riau, Pj Hariyanto Harap Bisa Dorong Masyarakat Membayar Zakat

Kompas.com - 01/04/2024, 20:50 WIB
Nethania Simanjuntak,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat pemerintah, badan usaha milik daerah (BUMD), dan masyarakat Provinsi Riau menyerahkan zakat kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi, Senin (1/4/2024)

"Alhamdulillah, dari (program) Gerakan Zakat Baznas, saya Pj Gubernur Riau bersama Forkopimda, pejabat tinggi pratama, dan para pengusaha sudah membayarkan zakat untuk tahun 2024," ujar Hariyanto dalam keterangan persnya, Senin.

Dalam sambutannya, Hariyanto mengatakan bahwa program Gerakan Zakat yang diusung Baznas merupakan gerakan yang penuh manfaat untuk masyarakat. Selain itu, program ini juga dapat mengentaskan kemiskinan.

"Seperti contoh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Ahmad berzakat (Rp) 4,5 miliar. Dana zakat tersebut dikembalikan kepada RSUD untuk membantu masyarakat yang kurang mampu jika mengalami kendala dalam hal pembiayaan saat berobat. Bentuk bantuan lainnya, yakni bantuan kecelakaan maupun bantuan bangunan terbakar, juga dapat dibantu," ujar Hariyanto.

Baca juga: Pemkot Pekanbaru Dibantu Pemprov Riau Perbaiki Jalan Rusak

Melalui program Gerakan Zakat Baznas, Hariyanto berharap masyarakat Riau dapat terdorong untuk terus membayar zakat.

"Alhamdulillah kami bersama dengan ketua Baznas Riau melalui (program) Gerakan Zakat ini, diharapkan dapat menjadi modal utama untuk mendorong masyarakat lainnya membayar zakat," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Baznas Riau Masriadi Hasan menyampaikan bahwa program Gerakan Zakat sudah memasuki tahun kedua. Pengumpulan zakat pada 2024 dilakukan dengan penuh semangat, sama seperti tahun sebelumnya.

"Melalui keteladanan yang diperlihatkan oleh Bapak (Pj) Gubernur (Riau) dan pejabat lainnya dalam menunaikan zakat, Insya Allah akan menjadi contoh untuk masyarakat Riau," ucap Mariadi.

Baca juga: Tingkatkan Predikat Sakip Jadi Sangat Baik, Pemprov Riau Terima Penghargaan Akuntabilitas Kinerja 2023

Lebih lanjut, Masriadi mengatakan, semakin besar gerakan zakat, maka semakin banyak yang bisa Baznas berikan kepada umat. Apalagi kemiskinan di Riau masih ada.

"Diharapkan perzakatan ini semakin baik dan menjadi tugas kita bersama dalam meringankan kemiskinan di Riau," kata Mariadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Regional
KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

Regional
Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Regional
Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Regional
Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com