Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunga Rafflesia Mekar Sempurna di Rhino Camp TNBBS Pesisir Barat

Kompas.com - 13/02/2024, 11:41 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Antara

PESISIR BARAT, KOMPAS.com - Bunga rafflesia kembali ditemukan mekar dengan sempurna di Rhino Camp, Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Kecamatan Bengkunat, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung.

Ariya staf penjaga Rhino Camp, Selasa (13/2/2024) menjelaskan, lokasi bunga rafflesia yang mekar sempurna berada di kawasan hutan TNBBS, tepatnya berdekatan dengan perbatasan Tanggamus-Pesisir Barat.

"Kalau untuk rafflesia yang di sini baru hari Minggu (11/2/2024) mekar pertama, dan untuk lama fasenya kurang lebih 7-8 bulan," kata Ariya.

Baca juga: Main ke Tahura Juanda, Lihat Bunga Bangkai yang Mekar 4 Tahun Sekali

Ia mengatakan, bunga langka dan dilindungi Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya itu sudah mekar dengan sempurna.

"Bunga rafflesia di sini terakhir kali data itu ada 20-an lebih, perkiraan dan untuk plotnya di sini kita ada lima plot dan masing-masing plot itu yang paling dominan dan intensitas tumbuh paling tinggi plot A, dan yang lagi mekar di plot B," kata dia.

Di lokasi itu, kata dia, juga ada dua bunga yang belum melewati fase mekar sempurna. Saat ini bunga tersebut masih belum mekar dengan warna kecoklatan.

Ia juga mengatakan wisatawan terus berdatangan untuk melihat bunga langka yang sedang mekar dengan sempurna tersebut.

"Untuk kunjungan setiap bulan pasti ada, tetapi waktunya dia tidak menentu, misalnya pada awal bulan dan ini kebetulan untuk bulan Februari ada bunga yang mekar."

Baca juga: Bunga Bangkai Tumbuh di Depan Pintu Dapur Warga Kulon Progo

"Namun, tiap bulan pasti ada wisatawan dan intensitasnya lumayan ketika bunga mekar," ujar dia.

Bunga rafflesia ditemukan tersebar di wilayah Asia Tenggara, khususnya Semenanjung Malaya, Sumatera, Kalimantan, Jawa, dan kepulauan Filipina.

Ariya menuturkan perbedaan antara bunga rafflesia dengan bunga bangkai lainnya terletak pada tumbuh mekar dan tinggi, di mana bunga rafflesia ini lebih pendek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Regional
Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Regional
Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Regional
Sekda Maluku Sadli Ie Ditunjuk Jadi Pj Gubernur, Gantikan Murad yang Habis Masa Jabatan

Sekda Maluku Sadli Ie Ditunjuk Jadi Pj Gubernur, Gantikan Murad yang Habis Masa Jabatan

Regional
Kapal Belum Masuk, Harga Bawang Putih di Ambon Tembus Rp 50.000 Per Kg

Kapal Belum Masuk, Harga Bawang Putih di Ambon Tembus Rp 50.000 Per Kg

Regional
Pemkot Magelang Punya Layanan Sedot Tinja, Berikut Tarif dan Cara Pakai Jasanya

Pemkot Magelang Punya Layanan Sedot Tinja, Berikut Tarif dan Cara Pakai Jasanya

Regional
Penembak Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditangkap

Penembak Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditangkap

Regional
390 Kg Daging Celeng Diselundupkan ke Bekasi, Disembunyikan Dalam Truk Pengangkut Besi

390 Kg Daging Celeng Diselundupkan ke Bekasi, Disembunyikan Dalam Truk Pengangkut Besi

Regional
Kasus Adik Aniaya Kakak hingga Tewas di Klaten, Polisi: Tunggu Hasil Observasi

Kasus Adik Aniaya Kakak hingga Tewas di Klaten, Polisi: Tunggu Hasil Observasi

Regional
MGPA Beri Harga Khusus Tiket MotoGP Mandalika Selama Periode 'Early Bird'

MGPA Beri Harga Khusus Tiket MotoGP Mandalika Selama Periode "Early Bird"

Regional
Usung Luqman Hakim pada Pilkada Salatiga, PKB Buka Pendaftaran untuk Cari Wakilnya

Usung Luqman Hakim pada Pilkada Salatiga, PKB Buka Pendaftaran untuk Cari Wakilnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com