Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

OTT KPK, Sejumlah Ruang Kerja Kepala Dinas di Maluku Utara Disegel

Kompas.com - 19/12/2023, 21:50 WIB
Yamin Abdul Hasan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

TERNATE, KOMPAS.com – Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Maluku Utara disegel Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pengamatan Kompas.com di Sofifi, Selasa (19/12/2023), kantor yang disegel di antaranya ruang kerja Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, ruang kerja Kantor Bappeda, ruang kerja Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) serta ruang kerja Gubernur Maluku Utara di rumah dinasnya.

Kemudian ruang kerja Kepala Bidang Bina Marga dan Sekretariat Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Baca juga: Sosok Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang Terjaring OTT KPK, Memimpin 2 Periode

Penyegelan ini terkait dengan Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan KPK terhadap sejumlah pejabat di Pemerintah Provinsi Maluku Utara pada Senin (18/12/2023).

Salah satu pegawai di Dinas PUPR mengaku, ruang kepala Dinas PUPR tidak disegel, yang disegel hanya ruang kerja Kepala Bidang Bina Marga serta Sekretariat.

“Waktu mereka datang saya sudah pulang, tapi yang disegel bukan ruangan kadis tapi di Bina Marga dan Sekretariat,” katanya.

Di pintu ruang Kabid Bina Marga, diberi segel bertuliskan KPK, kemudian depan pintu diberi meja sehingga tidak ada yang bisa memasukinya.

Hal senada disampaikan salah satu pegawai Dinas Perkim. Menurutnya, saat ini ruang kerja kepala dinas disegel oleh KPK.

“Ruang kerja kadis disegel, jadi torang libur,” kelakarnya.

Ruang kerja Kadis Perkim disegel dengan stiker berlogo KPK bertuliskan ‘Dalam Pengawasan KPK’.

Pemandangan yang sama terlihat di ruang kerja Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Maluku Utara. Ruang tersebut disegel stiker berlogo KPK bertuliskan ‘Dalam Pengawasan KPK’.

Pantauan Kompas.com, sejumlah OPD terlihat sepi. Sejumlah ruangan pun kosong.

“Kalau pegawai di hari lain selain Senin memang seperti ini, karena banyak pegawai yang tinggal di Ternate,” kata salah satu pengawas di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Diberitakan sebelumnya, dalam OTT yang dilakukan KPK, ada 15 pejabat di Pemerintah Provinsi Maluku Utara yang diamankan termasuk Gubernur Malut, Abdul Gani Kasuba.

Mereka diamankan di sejumlah lokasi, ada yang di Jakarta, Sofifi, dan Kota Ternate, Maluku Utara.

OTT ini terkait dengan kasus dugaan korupsi lelang jabatan serta pengadaan barang dan jasa. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com