Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Longsor Terus Menggerus sejak 5 Tahun Lalu, Warga Pelosok Perbatasan RI–Malaysia Tulis Surat untuk Tuhan

Kompas.com - 23/11/2023, 07:58 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Khairina

Tim Redaksi

NUNUKAN, KOMPAS.com – Baru-baru ini, sejumlah grup media sosial di Nunukan, Kalimantan Utara, dihebohkan dengan sebuah video berisi kekecewaan, kebingungan, dan harapan warga pelosok perbatasan RI–Malaysia, di Desa Atap, Kecamatan Sembakung.

Video berdurasi 4 menit 26 detik tersebut menggambarkan kesedihan warga Desa Atap yang menanti uluran tangan pemerintah atas musibah tanah longsor di desanya.

Tanah longsor sudah memakan sekitar 10 rumah tinggal dan satu rumah usaha walet, bahkan sudah memakan badan jalan, akses darat satu-satunya yang menghubungkan Desa Atap, Desa Manuk Bungkul, dan Desa Lubakan.

Baca juga: Tambang Emas Tradisional di Perbatasan Kalsel-Kaltim Longsor, 5 Orang Tewas

Sejumlah warga berkumpul di bagian tanah longsor pinggir sungai. Mereka membacakan sebuah surat yang sebelumnya dirancang dari buah pemikiran dan keputusasaan warga setempat, sekaligus doa agar Tuhan mengetuk pintu hati para pemilik kebijakan.

‘’Surat itu ibaratnya puisi yang kami beri judul ‘Surat Kaleng untuk Tuhan’. Itu ditulis atas dasar perasaan semua warga, dan penantian panjang yang butuh uluran tangan pemerintah atas musibah yang terjadi sejak lima tahun lalu. Surat itu, karya seluruh masyarakat Desa Atap, dibuat beramai ramai,’’ujar Kepala Desa Atap, Tahir, saat dihubungi, Rabu (22/11/2023).

Begini isi tulisan yang sedang menjadi sorotan warga di Kaltara ini.

‘Surat Kaleng Buat Tuhan’

Kepada Tuhan yang Maha Esa lagi Maha Mendengar, dengan segala kemahamuliaanmu.

Tuhan, surat ini kami kirimkan dari RT 4 , 5 dan 11. Dari sebuah kampung Tua, Desa Atap, kecamatan Sembakung. Kecamatan tertua pula di Nunukan, Kalimantan Utara, Indonesia, Asia Tenggara, Benua Asia, planet Bumi.

Kami mengadu padaMu, tentang longsor yang telah kami alami, yang mengancam kehidupan kami, rumah rumah tempat kami tinggal, rumah rumah walet kami.

Bahkan Tuhan juga pasti sudah tahu, ada jalan raya beraspal yang dilalui dan menghubungkan tiga desa sekaligus, yaitu, Desa Manuk Bungkul, Desa Atap, dan Desa Lubakan, yang terancam terputus oleh abrasi.

Termasuk tiang listrik dan kabel kabelnya. Ini aset pemerintah yang nilainya berpuluh puluh miliar, kan itu sayang.

Selama ini Tuhan, bukannya kami diam dan hanya mengeluh. Macam macamlah kami buat disitu. Menimbun pasirlah, beribu ribu karung disitu sudah kami pakai mendinding tebingnya itu, ndak juga mempan.

Ada juga menggali kanal, ndak juga bisa. Untung saja tidak ada usul untuk tanam kepala kerbau disitu, karena perbuatan syirik, Tuhan pasti marah kan?

Diusul juga dorang lewat Musrenbang, bertahun tahun sudah, hasilnya remang remang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Viral Video 4 Wanita dan Satu Polisi Merokok Sambil Konsumsi Miras, Diduga di Mapolres Sikka

Viral Video 4 Wanita dan Satu Polisi Merokok Sambil Konsumsi Miras, Diduga di Mapolres Sikka

Regional
Pilkada Demak, PPP Bakal Usung 3 Nama, Baru Satu yang Ambil Formulir

Pilkada Demak, PPP Bakal Usung 3 Nama, Baru Satu yang Ambil Formulir

Regional
Selundupkan Benih Lobster Senilai Rp 15,9 Miliar, 2 Pelaku Ditangkap

Selundupkan Benih Lobster Senilai Rp 15,9 Miliar, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Pemprov Jateng Buka Magang Jepang Tanpa Kuota Pendaftar, Ini Perinciannya

Pemprov Jateng Buka Magang Jepang Tanpa Kuota Pendaftar, Ini Perinciannya

Regional
Napi Anak Pembunuh Polisi Ungkap Caranya Kabur dari Lapas

Napi Anak Pembunuh Polisi Ungkap Caranya Kabur dari Lapas

Regional
Bus Rombongan Perangkat Desa Kecelakaan di Tol Tangerang Merak, 8 Luka-luka

Bus Rombongan Perangkat Desa Kecelakaan di Tol Tangerang Merak, 8 Luka-luka

Regional
Siswa Kelas 9 Tewas saat Camping di Bumi Perkemahan Sekipan Karanganyar

Siswa Kelas 9 Tewas saat Camping di Bumi Perkemahan Sekipan Karanganyar

Regional
Lokasi Pencarian Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Diperluas

Lokasi Pencarian Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Diperluas

Regional
Etik Suryani dan Agus Santoso Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Bupati Sukoharjo

Etik Suryani dan Agus Santoso Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Bupati Sukoharjo

Regional
Kisah Para Relawan yang Tinggalkan Pekerjaan untuk Bantu Korban Banjir di Sumbar, Sebut Panggilan Hati

Kisah Para Relawan yang Tinggalkan Pekerjaan untuk Bantu Korban Banjir di Sumbar, Sebut Panggilan Hati

Regional
Sempat Alami Keterlambatan di 5 Hari Pertama, Penerbangan Calon Jemaah Haji Embarkasi Solo Mulai Lancar

Sempat Alami Keterlambatan di 5 Hari Pertama, Penerbangan Calon Jemaah Haji Embarkasi Solo Mulai Lancar

Regional
Angkutan Kota Salatiga Terbakar saat Parkir di Depan Ruko

Angkutan Kota Salatiga Terbakar saat Parkir di Depan Ruko

Regional
Hari Jadi Ke-78 Sumsel, Pemprov Serahkan Berbagai Bantuan untuk Panti Asuhan hingga Ponpes 

Hari Jadi Ke-78 Sumsel, Pemprov Serahkan Berbagai Bantuan untuk Panti Asuhan hingga Ponpes 

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
DPC PDI-P Kota Yogyakarta Perpanjang Penjaringan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota

DPC PDI-P Kota Yogyakarta Perpanjang Penjaringan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com