Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Sinergikan Digitalisasi Daerah, Riau Jadi Provinsi dengan P2DD Terbaik di Sumatera

Kompas.com - 03/10/2023, 15:10 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Provinsi Riau meraih penghargaan Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Provinsi Terbaik I wilayah Sumatera dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo kepada Gubernur Riau Syamsuar, Selasa (3/10/2023). Acara serah terima ini disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia (RI).

Ketua Satuan Petugas (Satgas) TP2DD Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto menegaskan pentingnya sinergitas inovasi, inisiatif, dan penguatan kebijakan untuk mendukung percepatan dan perluasan digitalisasi dalam kurun waktu 2022-2023.

"Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penerima penghargaan. Saya harap ke depannya pemerintah dapat meningkatkan sinergitas dalam menciptakan inovasi baru untuk mewujudkan percepatan perluasan digitalisasi di seluruh Indonesia," kata Airlangga dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (3/10/2023).

Baca juga: Hadiri Fashion Show Istana Berbatik, Gubernur Syamsuar Promosikan Batik Riau Hasil Kreasi Pebatik Daerah

Adapun sejumlah program sinergi kebijakan digitalisasi daerah, seperti Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), Koalisi Kependudukan Indonesia (KKI), dan Kartu Kredit Pemerintah.

Selain itu, penguatan Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE), Satelit Nusantara Sakti, penguatan digitalisasi belanja pemerintah daerah (pemda), dan penguatan regulasi local taxing power.

Airlangga menambahkan, level digitalisasi pemda saat ini berada di angka 67,5 persen pada semester I-2022 dan kemudian menjadi 73,6 persen pada semester II-2022.

Peningkatan tersebut tersebar di beberapa wilayah, yakni 81,1 persen di 133 pemda Sumatera, 99,2 persen di 118 pemda Jawa, dan 52 persen di 32 pemda Kalimantan.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas SDM, Pemprov Riau Salurkan Beasiswa Puluhan Miliar untuk Perguruan Tinggi

"Kemudian, 51,9 persen di 26 pemda Bali dan Nusa Tenggara serta 58,4 persen di pemda Sulawesi dan Maluku. Oleh karena itu, pemerintah optimistis dapat mencapai target hingga 75 persen," jelas Airlangga.

Dalam kesempatan itu, penghargaan TP2DD juga diserahkan kepada Kabupaten Kampar sebagai Kabupaten Terbaik 2023 di wilayah Sumatera yang meluncurkan sinergi nasional terkait akselerasi digitalisasi daerah.

Acara tersebut dihadiri secara virtual oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Regional
Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Regional
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Regional
Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com