Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Perayaan HUT Ke-59 Provinsi Sulut, Begini Pesan Gubernur Olly

Kompas.com - 23/09/2023, 15:19 WIB
Aningtias Jatmika,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-59 Provinsi Sulut di Kawasan Pohon Kasih Megamas Manado, Sabtu, (23/9/2023).

Bertindak sebagai inspektur upacara, Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengatakan bahwa bahwa perayaan itu merupakan momen tepat untuk merefleksikan pembangunan sekaligus tantangan dan peluang yang akan dihadapi.

“Sulut telah mengalami perkembangan signifikan dalam berbagai sektor, mulai dari perekonomian, pendidikan, hingga infrastruktur,” ujar Olly dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu.

Pencapaian Sulut, lanjut dia, juga terlihat pada bidang spiritual. Hal ini terlihat dari pencapaian pembangunan 1.300 rumah ibadah yang baru.

Menurut Olly, pembangunan rumah ibadah berdampak pada pertumbuhan iman masyarakat Sulut. Tak heran, provinsi ini pun dikenal sebagai provinsi yang memiliki toleransi paling tinggi di Indonesia.

Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-59 Provinsi Sulut digelar di Kawasan Pohon Kasih Megamas Manado, Sabtu, (23/9/2023).Pemprov Sulut Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-59 Provinsi Sulut digelar di Kawasan Pohon Kasih Megamas Manado, Sabtu, (23/9/2023).

Provinsi Sulut juga mendapatkan nilai positif dari Badan Pusat Statistik (BPS). Hal ini terlihat dari peningkatan nilai tukar petani setiap tahun.

Olly mengatakan, berbagai catatan positif itu tak lepas dari sinergi dengan seluruh pihak, termasuk forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda).

"Masa depan Sulawesi Utara berada di tangan kita sendiri. Mari bersama-sama menjalani perjalanan yang penuh dengan tantangan ini dengan tekad dan semangat yang tak tergoyahkan untuk Sulut lebih maju," imbuh Olly.

Pada kesempatan itu, Olly dan Wakil Gubernur Steven OE Kandouw menerima Brevet Kehormatan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL). Penghargaan ini diberikan oleh Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Muda (Laksda) TNI Yayan Sofiyan secara langsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com