Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Balita Tewas Tertimbun Longsor di Bukit Gado-gado Padang

Kompas.com - 14/07/2023, 11:49 WIB
Perdana Putra,
Michael Hangga Wismabrata

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Dua balita dilaporkan tewas tertimbun longsor di Bukit Gado-Gado, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat (14/7/2023).

"Benar ada dua balita yang meninggal dunia akibat tertimbun longsor," kata Kapolsek Padang Selatan, AKP Nanang Irawadi yang dihubungi Kompas.com, Jumat (14/7/2023).

Peristiwa itu terjadi di rumah HG (35) sekitar pukul 02.00 Wib. Saat longsor terjadi, HG dan istrinya RM serta dua anaknya FKP (5) dan FAS (3) sedang tertidur.

Lalu HG dan RM terbangun usai mendengar suara gemuruh longsor. 

"Sayang kedua anaknya tidak dapat diselamatkan karena tertimbun longsor," jelas Nanang.

Baca juga: Banjir di Padang, Tanah Kuburan Longsor, Kerangka Manusia Berserakan

Kedua korban berhasil dievakuasi sekitar pukul 07.00 WIB setelah tim kepolisian bersama warga melakukan evakuasi.

Banjir melanda

Sebelumnya diberitakan, akibat hujan deras sejak Kamis (13/7/2023) sore hingga Jumat (14/7/2023) pagi mengakibatkan kota Padang terendam banjir.

Baca juga: Tertimbun Longsor, Penambang Timah di Bangka Ditemukan Tewas

Seluruh kecamatan melaporkan adanya genangan air, namun yang terparah ada di Kecamatan Padang Selatan, Padang Timur, Padang Utara, Padang Barat, Nanggalo dan Koto Tangah.

Untuk ketinggian genangan air beragam, mulai dari 30 sentimeter hingga 2 meter.

Longsor di makam perkuburan Seberang Padang yang menyebabkan banyak kerangka manusia terbawa material longsor, Jumat (14/7/2023)Tangkapan layar video Longsor di makam perkuburan Seberang Padang yang menyebabkan banyak kerangka manusia terbawa material longsor, Jumat (14/7/2023)
"Semua kecamatan melaporkan adanya genangan air, namun terparah itu ada di enam kecamatan yaitu Padang Barat, Padang Timur, Padang Selatan, Padang Utara, Nanggalo dan Koto Tangah," kata Sekretaris BPBD Padang, Robert yang dihubungi Kompas.com, Jumat (14/7/2023).

Robert menyebutkan, saat ini pihaknya sedang di lapangan untuk membantu warga melakukan evakuasi.

"Di lokasi yang parah sedang dilakukan evakuasi. Jumlahnya banyak, belum kita data," kata Robert.

Selain itu, terjadi longsor di tempat pemakaman umum (TPU) Seberang Padang yang menyebab makam rusak terbawa material longsor dan kerangka manusia berserakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Buron 10 Tahun Lebih, Perempuan Mantan PNS Ditangkap di Pekanbaru

Buron 10 Tahun Lebih, Perempuan Mantan PNS Ditangkap di Pekanbaru

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Sastra Tutur Senandung Jolo Muaro Jambi Raih Rekor Muri

Sastra Tutur Senandung Jolo Muaro Jambi Raih Rekor Muri

Regional
Demi Stabilitas Harga, Presiden Jokowi Dorong Industrialisasi Pertanian di Sumbawa 

Demi Stabilitas Harga, Presiden Jokowi Dorong Industrialisasi Pertanian di Sumbawa 

Regional
KSAD Maruli Simanjuntak Memimpin Penanaman 1.000 Pohon Mangrove di Merauke

KSAD Maruli Simanjuntak Memimpin Penanaman 1.000 Pohon Mangrove di Merauke

Regional
8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com