Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Ambulans Terperosok ke Selokan, Pasien Anak di Bangka Belitung Tewas

Kompas.com - 02/07/2023, 16:00 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Sebuah mobil ambulans yang membawa pasien gawat darurat mengalami kecelakaan di jalan lintas Desa Kacung, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung.

Akibat kejadian itu, seorang pasien yang merupakan bocah berusia 6 tahun dilaporkan meninggal dunia.

Sementara, sopir dan dua anggota keluarga pasien mengalami luka-luka.

Baca juga: Bocah di Bangka Belitung Tewas Saat Ambulans yang Ditumpangi Nyungsep ke Selokan

Kronologi kecelakaan

Polisi mengungkap kronologi kecelakaan yang menewaskan pasien rujukan tersebut.

Direktur Lalu Lintas Polda Bangka Belitung, Kombes Juang Andi Priyanto mengatakan, insiden kecelakaan terjadi saat mobil ambulans melaju menuju arah Mentok sekitar pukul 16.30 WIB.

Tiba-tiba ada pengendara sepeda motor yang belok kanan sehingga terlibat tabrakan dan sopir ambulans banting setir hingga terperosok.

Dua penumpang sepeda motor yang berstatus masih pelajar, menderita luka lecet akibat kejadian itu.

"Kecelakaan lalu lintas ganda sepeda motor Honda Vario warna hitam BG-3266-XA dengan SUZUKI APV warna putih (Ambulance) BN-1014-RZ," ujar dia, Jumat (30/6/2023) malam.

Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan membawa kendaraan yang terlibat kecelakaan ke Mako Lantas.

Kondisi korban

Setelah kejadian itu, para korban kemudian ditolong masyarakat setempat.

Diketahui, korban meninggal bernama Sinar Anugrah (6) merupakan pasien gawat darurat yang bertolak dari Puskesmas Kelapa menuju RSUD Mentok, Bangka Barat.

Baca juga: Pulang Antar Pasien, Ambulans Terperosok ke Jurang 10 Meter di Serang

Saat kejadian, korban didampingi dua anggota keluarganya serta sopir ambulans bernama Dedy Yusmanto (37).

Mereka bertiga selamat dengan sejumlah luka gores di bagian tangan.

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Pangkalpinang, Heru Dahnur | Editor Ardi Priyatno Utomo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com