Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Uno Prihatin Ada WNA Telanjang di Bali

Kompas.com - 29/05/2023, 12:35 WIB
Bayu Apriliano,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyayangkan kelakuan para warga negara asing (WNA) yang telanjang di tempat umum di Bali.

Meski demikian, kata Sandiaga, WNA tersebut sebagian memang ada yang stres dan depresi sehingga melakukan hal-hal yang tak senonoh.

Hal itu juga sudah mendapat perhatian tersendiri dari pihak berwenang.

"Kami prihatin, ada bule dari Jerman (yang telanjang) dan setelah didalami mengalami gangguan kejiwaan dan langsung ditangani oleh dokter rumah sakit jiwa di Denpasar," kata Sandiaga, saat mengunjungi De Loano Glamping Kecamatan Loano, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, pada Minggu (28/5/2023).

Sandiaga menyebut, kejadian seperti itu akan terus dicegah sehingga tidak mencoreng wisata di Indonesia.

Baca juga: Viral, Video WNA Denmark Pamer Alat Kelamin di Bali, Ini Identitasnya

Adanya WNA asal Jerman yang telanjang saat pertunjukan tari berlangsung menjadi perhatian khusus bagi pengelola wisata dan aparat keamanan setempat.

Sandiaga mengatakan, kejadian itu adalah sebagian dibandingkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Pulau Dewata yang mencapai 4,5 juta.

Dengan banyaknya wisatawan yang datang, diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat.

"Memang dari total 4,5 juta wisatawan yang datang ke Bali ini kita menghadapi gerakan ekonomi dan lapangan kerja buat masyarakat Bali, tapi harus ada apa yang harus dikerjakan apa yang harus dihindari itu terus kita lakukan," sebut Sandiaga.

Diketahui sebelumnya, WNA asal Jerman viral lantaran berlenggak-lenggok bugil saat pementasan tari Bali di Puri Saraswati Ubud.

Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui bahwa WNA itu mengalami sindrom depresi akut.

Bahkan bule perempuan itu telah mengonsumsi antidepresan sejak tiba di Bali.

Tak hanya itu, dia juga diduga kehabisan uang saat berwisata ke Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com