Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ganjar Effect" Disebut Bisa Dongkrak Perolehan Kursi PDI-P di Purworejo

Kompas.com - 12/05/2023, 04:53 WIB
Bayu Apriliano,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Kabupaten Purworejo resmi mendaftarkan 45 bakal calon legislatifnya (bacaleg) ke KPU Kabupaten Purworejo pada Kamis (11/5/2023). 

Pengajuan bacaleg tersebut, dilakukan oleh Ketua DPC PDI-P Kabupaten Purworejo, Dion Agasi Setiabudi bersama sejumlah pengurus. Sementara 45 bacaleg yang sebelumnya melakukan pawai dari alun-alun Purworejo, menunggu di halaman kantor KPU dan menyaksikan prosesi pendaftaran secara live streaming.

“Alhmadulillah secara resmi pengajuan Bakal Calon Legislatif PDI Perjuangan di Kabupaten Purworejo telah diterima KPU,” kata Dion Agasi kepada awak media usai melakukan pendaftaran.

Baca juga: Daftarkan Bacaleg Ke KPU Kendal, PDI-P Bawa Kesenian Barongan, Partai Nasdem Pakai Baju Adat Jawa

Disebutkan, dari 45 Bacaleg yang didaftarkan, kuota perempuan di setiap Daerah pemilihan (Dapil) lebih dari 30 persen. Dari jumlah itu, sebanyak 10 orang Bacaleg incumbent kembali didaftarkan.

“Bacaleg yang mantan kepala desa (Kades) ada. Namun, kalau Kades aktif tidak ada,” sebutnya.

Diungkapkan Dion, dalam Pileg kali ini, DPC PDI-P Purworejo menargetkan penambahan kursi yang cukup signifikan yakni dari 10 kursi menjadi 23 kursi atau 50 persen lebih satu dari total 45 kuota kursi DPRD Purworejo.

Lebih lanjut dia mengatakan sosok Ganjar Pranowo yang telah ditetapkan sebagai bakal calon presiden (capres) diyakini mampu menjadi efek positif dalam mendongkrak kursi PDI-P di DPRD Purworejo.

"Ya, Pak Ganjar orang asli Purworejo, jadi efeknya akan baik buat perolehan suara pada pemilu 2024," kata Dion.

Dia berharap di pemilihan presiden maupun pemilihan legilastif, PDI-P bisa memenangkannya.

“Tentu harapannya seperti itu. Jadi antara kepentingan Pilpres dan kepentingan Pemilu ini agar supaya sejalan. Kita bersama-sama dengan capres kita Pak Ganjar Pranowo yang merupakan putra terbaik dari Kabupaten Purworejo, untuk bersama-sama memenangkan Pemilu di kabupaten Purworejo,” ungkapnya. 

Baca juga: Paguyuban Kades di Brebes Bentangkan Spanduk Deklarasi Ganjar Presiden 2024

Menurutnya, sebagaimana warga Solo yang memiliki Presiden Joko Widodo (Jokowi), dia juga berharap hal serupa juga terjadi di Purworejo.

 

“Pak Ganjar asli Kabupaten Purworejo. Harapannya kita bisa mencontoh senior-senior kita di Kota Solo ketika Pak Jokowi maju,” katanya. 

DPC PDI Perjuangan Purworejo mendaftarkan Bacalegnya dengan diiringi tarian khas Purworejo yakni Ndolalak. Kesenian ini dibawa PDI Perjuangan sebagai simbol perjuangan mengangkat Kabupaten Purworejo.

"Ya ini sebagai simbol perjuangan mengangkat dan memajukan Purworejo," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Regional
Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Regional
Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Regional
Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Regional
Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kilas Daerah
Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Regional
Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Regional
Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Regional
Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Regional
Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Regional
Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com