Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Kejuaraan Atletik Pelajar, Gubernur NTB Harap Terjaring Bibit Atlet Unggul

Kompas.com - 30/09/2022, 16:04 WIB
Idham Khalid,
Krisiandi

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah membuka secara resmi kompetisi atletik tingkat pelajar Student Athletics Championships (SAC) di Gelanggang Gedung Olahraga (GOR) Mataram, Jumat (30/9/2022). Kejuaraan ini diikuti atlet dari Bali dan Nusa Tenggara. 

Dalam sambutannya, Zulkieflimansyah mengharapkan ada bibit atlet unggul yang terjaring dari NTB yang bisa berkompetisi baik di tingkat nasional maupun internasional.

"Muda-mudahan dengan inisiasi luar biasa ini (SAC) kita mulai kompetisi secara regular, dan tentunya akan kelihatan mutiara-mutiara yang selama ini terpendam," kata Zul, sapaan akrab Zulkieflimansyah.

Baca juga: Impian Suryati Membangun Klub Atletik Kandas, Keluarga Khawatir Makamnya Tak Dirawat

"Nah kalau mereka tetap ada kompetisi regular sandingkan dengan pemenang tingkat nasional kemudian dibina di luar negeri, dan ini saya yakin akan berguna, bukan hanya untuk atletik NTB tapi untuk Indonesia," sambung Zul.

Menurut Zul, NTB memiliki atlet berprestasi level internasional cabang olahraga atletik nomor lari. Salah satunya, Lalu Muhammad Zohri yang pernah juara di kejuaraan dunia junior. Namun mereka terbentuk karena faktor alam bukan pembinaan berjenjang.

"Rata-rata lahir karena bakat alami," ungkap Zul.

Selain itu diharapkan Gubernur, kompetisi tersebut dapat menjadi langkah NTB untuk mempersiapkan diri menghadapi PON 2028 yang bakal digelar di NTB dan NTT.

Sementara itu Founder SAC Azrul Ananda mengungkapkan, memilih pembukaan SAC di NTB, karena NTB kini merupakan simbol olahraga atletik nasional.

"Kita diskusi bahwa simbol atletik nasional sekarang NTB. Kan biasanya di Jakarta atau di kota-kota  Jawa. Dari Pak Luhut (Ketua Persatuan Atletik Seluruh Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan) dan tim-nya, kita memilih memulai dari NTB saja," ungkap Azrul Ananda. 

Baca juga: 20.000 Pelajar Akan Ikut Kejuaraan Atletik SACI 2022

Diterangkan Azrul, panitia menargetkan peserta seluruh Indonesia sebanyak 22.000. Kejuaran ini akan digelar di 10 lokasi.

Sementara untuk target di Bali-Nusra yang diselenggarakan di NTB sebanyak 2.000 peserta, dan hingga kini peserta mencapai sebanyak 2.800.

"Semoga ini menjadi langkah baik bersama bagaimana menjaring bibit unggul atletik," kata Azrul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com