Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iseng Ikut Demo BBM Mahasiswa di Bengkulu, 2 Pelajar Diamankan Polisi

Kompas.com - 20/09/2022, 15:07 WIB
Firmansyah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Dua pelajar diamankan polisi dalam aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM di depan gedung DPRD Provinsi Bengkulu yang diinisiasi Angkatan Mahasiswa Muhammadiyah (AMM), Selasa (20/9/2022).

Pantauan kompas.com, kedua pelajar itu ditarik dalam barisan unjuk rasa mahasiswa lalu diamankan. Di hadapan polisi, kedua pelajar itu mengaku hanya iseng masuk barisan unjuk rasa.

"Awalnya iseng saja. Saya diajak kawan ambil paket namun di jalan saya lihat ada demo mahasiswa maka kami bergabung," ujar salah seorang pelajar yang diamankan polisi.

Baca juga: Demo Save Gubernur Papua Berlangsung Kondusif, Massa Mengaku Akan Berunjuk Rasa Lagi

Kedua pelajar tersebut menjelaskan, tidak ada yang mengajak mereka bergabung dalam unjuk rasa.

Bergabungnya mereka dalam barisan unjuk rasa dilatarbelakangi penasaran untuk ikut berdemo.

Sementara itu, aksi ratusan mahasiswa AMM masih berlangsung di dekat kantor DPRD Provinsi Bengkulu.

Aksi massa dihadang pasukan pengamanan polisi tepat di depan gedung Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bengkulu.

Mahasiswa mendesak agar presiden membatalkan kenaikan harga BBM yang dianggap mahasiswa memberatkan masyarakat.

Baca juga: Demo Pencari Suaka di Tanjungpinang Ricuh Setelah Warga yang Terganggu Protes

 

Massa demo mendesak mereka dapat masuk ke gedung DPRD namun dihadang petugas polisi.

Polisi memberikan kesempatan perwakilan mahasiswa masuk menemui anggota DPRD namun mahasiswa menginginkan semua peserta unjuk rasa masuk keseluruhan. Unjuk rasa terpantau masih kondusif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Regional
Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Regional
Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Regional
Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Regional
Sederet Fakta Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dibunuh 3 Pria, Pelaku Bawa Kabur THR Korban

Sederet Fakta Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dibunuh 3 Pria, Pelaku Bawa Kabur THR Korban

Regional
Anggota OPM Pelaku Penyerangan Pos Kisor Serahkan Diri dan Kembali ke Pangkuan NKRI

Anggota OPM Pelaku Penyerangan Pos Kisor Serahkan Diri dan Kembali ke Pangkuan NKRI

Regional
Bus Eka Tabrak Truk di Tol Solo-Ngawi, 1 Orang Tewas, Ini Dugaan Penyebabnya

Bus Eka Tabrak Truk di Tol Solo-Ngawi, 1 Orang Tewas, Ini Dugaan Penyebabnya

Regional
PDAM Magelang Beri Diskon untuk Masyarakat Penghasilan Rendah, Catat Tanggalnya

PDAM Magelang Beri Diskon untuk Masyarakat Penghasilan Rendah, Catat Tanggalnya

Regional
Timnas Menang atas Korea Selatan, Warga Ambon Konvoi Sambil Bunyikan Klakson

Timnas Menang atas Korea Selatan, Warga Ambon Konvoi Sambil Bunyikan Klakson

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com