Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Brio yang Dikemudikan Polisi di Maluku Tengah Tabrak Pohon, Satu Penumpang Tewas

Kompas.com - 12/08/2022, 21:53 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com - Sebuah mobil Honda Brio yang ditumpangi lima orang penumpang termasuk sopir mengalami kecelakaan di jalan raya Desa Tulehu, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Jumat (12/8/2022).

Kecelakaan tunggal itu terjadi setelah mobil yang dikendarai seorang anggota polisi bernama Abraham Antoni Leleulya ini melaju kencang dari arah Desa Tulehu hendak menuju Desa Passo, Kecamatan Baguala, Kota Ambon.

Saat tiba di lokasi kejadian, sopir berusaha melambung kendaraan yang ada di depannya.

Nahas, mobil bernomor polisi DE 1083 AJ tersebut seketika oleng dan kemudian menabrak sebuah pohon yang ada di tepi jalan di lokasi tersebut.

Baca juga: Kapolda Maluku Minta Jajarannya Tindak Tegas Penambang Ilegal di Gunung Botak

“Kecelakaan terjadi saat sopir berusaha melambung kendaraan di depan. Tapi karena tidak bisa mengendalikan laju kendaraan, mobil oleng dan menabrak pohon di sisi kiri jalan,” kata Kepala Seksi Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Ipda Moyo Utomo kepada Kompas.com, Jumat malam.

Kuatnya tabarakan tersebut, membuat mobil tersebut langsung ringsek. Akibat kecelakaan itu seorang penumpang bernama Nikita Kesaulia (50) yang duduk di bagian depan meninggal dunia  setelah sempat dilarikan ke RSUD Tulehu.

Kecelakaan itu juga menyebabkan empat orang penumpang lainnya termasuk sopir mengalami luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani perawatan medis.

“Kecelakaan yang terjadi merupakan kecelakaan tunggal. Ada satu penumpang meninggal dunia setelah dibawa ke rumah sakit,” kata Moyo.

Baca juga: BMKG: Gempa M 5,9 di Maluku Tenggara Barat karena Aktivitas Subduksi Lempeng Laut Banda

Adapun tiga penumpang yang terluka yakni Lintang Pratama Samuel Wambrauw (23) yang mengalami patah tulang pada paha kiri dan kanan.

Kemudian Adventia Liklikwatil (21), mengalami bengkak pada mata kiri, bengkak pada bibir atas dan lecet di dahi kiri dan Melkio Leleulya (30) penumpang lain mengalami sakit pada dada.

Adapun sang sopir juga mengalami sakit di bagian dada.

“Ada salah satu penumpang yang mengalami patah tulang pada paha kanan dan kiri juga,” ujarnya.

Polisi yang mengetahui kejadian itu kemudian mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian selanjutnya mobil yang rusak parah itu langsung dibawa petugas.

 “Barang bukti berupa mobil sudah diamankan,” katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panjat Tiang Listrik Bertegangan Tinggi, Pria di Kalsel Ditemukan Tewas Tergantung

Panjat Tiang Listrik Bertegangan Tinggi, Pria di Kalsel Ditemukan Tewas Tergantung

Regional
Viral, Video Perundungan Wanita di Mess Tempat Hiburan Malam Ketapang

Viral, Video Perundungan Wanita di Mess Tempat Hiburan Malam Ketapang

Regional
Dewan Syuro PKB Kota Semarang Deklarasikan 'Wawan' Jadi Wakil di Pilkada 2024

Dewan Syuro PKB Kota Semarang Deklarasikan "Wawan" Jadi Wakil di Pilkada 2024

Regional
Wanita yang Tampar Polisi di Makassar Ditahan, Dijerat Pasal Penganiayaan

Wanita yang Tampar Polisi di Makassar Ditahan, Dijerat Pasal Penganiayaan

Regional
Sempat Baku Tembak, Pasukan TNI Akhirnya Kuasai Markas OPM di Maybrat

Sempat Baku Tembak, Pasukan TNI Akhirnya Kuasai Markas OPM di Maybrat

Regional
'Study Tour' Dilarang, Biro Wisata Banyumas Raya: Jangan Bunuh Kami

"Study Tour" Dilarang, Biro Wisata Banyumas Raya: Jangan Bunuh Kami

Regional
Penyebab Keracunan Massal di Brebes Terungkap, Makanan Basi?

Penyebab Keracunan Massal di Brebes Terungkap, Makanan Basi?

Regional
Nelayan di NTT Tewas Diterkam Buaya, Korban Sempat Panjat Pohon Bakau

Nelayan di NTT Tewas Diterkam Buaya, Korban Sempat Panjat Pohon Bakau

Regional
Kantor Dinas Perkim Majene Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Kantor Dinas Perkim Majene Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
2 Pasangan Pengungsi Rohingya Menikah di Kamp Pengungsian Aceh Barat

2 Pasangan Pengungsi Rohingya Menikah di Kamp Pengungsian Aceh Barat

Regional
Bus Surya Kencana Terguling di Lombok Timur akibat Sopir Ugal-ugalan

Bus Surya Kencana Terguling di Lombok Timur akibat Sopir Ugal-ugalan

Regional
Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan di Bandungan Hari Ini, Pelayat Berdatangan

Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan di Bandungan Hari Ini, Pelayat Berdatangan

Regional
Festival Lampion 23 Mei di Borobudur: Jadwal Pembelian Tiket, Harga, dan Lokasi Penerbangan

Festival Lampion 23 Mei di Borobudur: Jadwal Pembelian Tiket, Harga, dan Lokasi Penerbangan

Regional
PKS Rekomendasikan Wali Kota Depok dan Haru Suandharu Maju Pilkada Jabar

PKS Rekomendasikan Wali Kota Depok dan Haru Suandharu Maju Pilkada Jabar

Regional
Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com