Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hampir Punah, Kesenian Zaman Kolonial Cing Po Ling Khas Purworejo Tersisa 2 Grup

Kompas.com - 07/08/2022, 17:38 WIB
Bayu Apriliano,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com- Di tengah kemajuan zaman, seharusnya kesenian juga ikut berkembang karena didukung dengan teknologi. Namun berbeda dengan kesenian Zaman Kolonial Cing Po Ling yang saat ini hampir punah.

Saat ini, kesenian khas Purworejo ini tinggal tersisa 2 grup saja, yakni Grup Ponco Manunggal Jati di Desa Jatirejo Kaligesing dan Grup Tunggul Wulung di Desa Kesawen Kecamatan Pituruh.

Kesenian Cing Po Ling merupakan kesenian tradisional yang diyakini warga sudah ada sejak abad ke-18. Nama Cing Po Ling diambil dari gabungan tiga nama pengawal setia Ki Demang Kesawen salah satu pejabat tinggi di Purworejo pada masanya, yaitu Cing dari nama Krincing, Po dari nama Dipo dan Ling dari nama Keling.

Baca juga: Jaran Kencak hingga Topeng Kaliwungu, Kesenian Tradisional Lumajang di Penutupan Porprov Jatim VII

Ketua Grup Cing Po Ling Ponco Manunggal Jati Jatirejo Kecamatan Kaligesing, Tukiyat (54) mengemukakan, seniman di desanya masih konsisten menjaga akar tradisi yang sudah ada selama bertahun-tahun.

“Sekarang ini kita sudah generasi kelima,” ujarnya pada Minggu (7/8/2022).

Menurutnya, Cing Po Ling di Jatirejo pernah hampir punah pada tahun 1990-an. Bahkan, saat itu penarinya hanya tersisa enam orang.

Padahal, kesenian Cing Po Ling diyakini sudah ada di desanya sejak 1931, tetapi perkembangannya menyusut seiring bertambahnya tahun.

"Namun, kami bisa bertahan dan berkembang karena Cing Po Ling ternyata masih dibutuhkan untuk acara adat, seperti Jolenan, juga dimainkan ketika perayaan hari nasional," ujarnya.

Saat ini, Grup Ponco Manunggal Jati memiliki 22 penari laki-laki dan perempuan, dengan rentang usia 19-60 tahun.

"Kami latihan rutin dan masih ada generasi muda yang mau belajar menarikannya. Adanya even seperti ini sangat memotivasi kami. Meskipun hanya ditampilkan lewat Youtube, teman-teman sudah sangat senang," tandasnya.

Untuk melestarikan grup kesenian Cing Po Ling dari Purworejo tersebut, Pemkab Purworejo beberapa waktu yang lalu juga berkolaborasi dengan Dindikbud Jawa Tengah.

Hasilnya Sebanyak 4 grup kesenian tampil dalam Pertunjukan Kesenian Rakyat Jawa Tengah di Gedung Kesenian WR Soepratman Purworejo, Jumat (22/7/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Haru Mahasiswi Asal Palestina di Purwokerto Saat Mendapat Banyak Dukungan Rakyat Indonesia

Haru Mahasiswi Asal Palestina di Purwokerto Saat Mendapat Banyak Dukungan Rakyat Indonesia

Regional
 Maju Pilkada, Sekda Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Maju Pilkada, Sekda Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Regional
Parpol Lakukan Penjaringan, Nama Bakal Calon Wali Kota Salatiga Mulai Bermunculan

Parpol Lakukan Penjaringan, Nama Bakal Calon Wali Kota Salatiga Mulai Bermunculan

Regional
4 Anak di Purwokerto Tertimpa Tembok Keliling Rumah Warga, 1 Tewas

4 Anak di Purwokerto Tertimpa Tembok Keliling Rumah Warga, 1 Tewas

Regional
Banjir, Sektor Budi Daya Ikan di Demak Rugi hingga Rp 22 Miliar

Banjir, Sektor Budi Daya Ikan di Demak Rugi hingga Rp 22 Miliar

Regional
Terdakwa Pemukulan Wartawan Tribun Ambon Minta Keringanan Hukuman

Terdakwa Pemukulan Wartawan Tribun Ambon Minta Keringanan Hukuman

Regional
1.372 Warga Kebumen Berangkat Haji 2024, Tertua 93 Tahun dan Termuda 18 Tahun

1.372 Warga Kebumen Berangkat Haji 2024, Tertua 93 Tahun dan Termuda 18 Tahun

Regional
Kondisi Membaik, 36 Balita di Majene yang Keracunan Bubur Dipulangkan dari Puskesmas

Kondisi Membaik, 36 Balita di Majene yang Keracunan Bubur Dipulangkan dari Puskesmas

Regional
Calon Perseorangan pada Pilkada Kota Ambon Wajib Kantongi 21.452 Dukungan

Calon Perseorangan pada Pilkada Kota Ambon Wajib Kantongi 21.452 Dukungan

Regional
Merasa Senasib, Baiq Nuril Beri Semangat kepada Mahasiswi PKL Korban Pelecehan

Merasa Senasib, Baiq Nuril Beri Semangat kepada Mahasiswi PKL Korban Pelecehan

Regional
Mantan Pegawai Bank BUMN Edarkan Uang Palsu di Warung Sate, Punya Cara Khusus Kelabui Korban

Mantan Pegawai Bank BUMN Edarkan Uang Palsu di Warung Sate, Punya Cara Khusus Kelabui Korban

Regional
Curi Motor dan Ponsel, Siswa SMA di Kupang Ditangkap Polisi

Curi Motor dan Ponsel, Siswa SMA di Kupang Ditangkap Polisi

Regional
Jelang Waisak, Vihara Maitreya Pangkalpinang Direnovasi

Jelang Waisak, Vihara Maitreya Pangkalpinang Direnovasi

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com