Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sulfianto, Atlet Dayung Peraih 2 Medali Emas di Sea Games 2021 Pulang Kampung, Bupati Luwu Utara: Terima Kasih

Kompas.com - 20/05/2022, 22:02 WIB
Amran Amir,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

LUWU UTARA, KOMPAS.com - Sulfianto (25), atlet dayung yang meraih 2 medali emas di ajang Sea Games 2021 di Hai Phong, Vietnam, kini kembali ke kampung halamannya di Desa Katulungan, Kecamatan Sukamaju, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.

Sulfianto selama beberapa hari di kampung halaman menyempatkan untuk bertemu dengan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, di Kantor Bupati Luwu Utara, pada Jumat (20/5/2022).

Dalam pertemuan tersebut, Sulfianto menjadi penyemangat dan inspirasi bagi calon atlet di Luwu Utara sehingga membuat Bupati Luwu Utara menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sulfianto atas raihan medali emas.

Prestasi itu mengharumkan nama Luwu Utara khususnya dan Indonesia umumnya. 

Baca juga: Warga Rampi Ingin Pindah ke Poso Sulteng Karena Persoalan Akses, Begini Pernyataan Bupati Luwu Utara

"Terima kasih banyak sudah mengharumkan nama daerah dengan meraih 2 medali emas, intinya kami senang, mudah-mudahan ananda dapat terus berprestasi,” kata Indah, Jumat (20/5/2022).

“Cabang olah raga Dayung di Kabupaten Luwu Utara ini sering mendapatkan prestasi, semoga tidak berhenti sampai di sini saja,” lanjut Indah.

Di hadapan Bupati Luwu Utara, Sulfianto bersama keluarga mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungan dari pemerintah dan masyarakat.

"Terima kasih kepada pemda dan masyarakat Luwu Utara serta semua pihak yang telah mendukung dan mendoakan saya, sehingga bisa meraih juara," ucap Sulfianto.

Sulfianto menghabiskan waktunya bersama keluarga di kampung halaman setelah berupaya keras mengharumkan nama Indonesia di Vietnam.

Baca juga: Merasa Diabaikan Pemprov Sulsel, Warga Rampi Luwu Utara Ingin Pindah ke Sulteng

"Istirahat dulu di rumah di kampung halaman bersama keluarga,” ujar Sulfianto.

Sulfianto meraih medali emas dari nomor rowing atau dayung men's quadruple sculls, bersama La Memo, Edwini Ginanjar, dan Rifqi Harits Taufiqurrahman.

Ia juga menjadi yang terbaik pada nomor lightweight mens double sculls bersama La Memo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com