Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasdam XVI Pattimura Brigjen TNI Stepanus Mahury Meninggal Dunia

Kompas.com - 14/05/2022, 18:25 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Khairina

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com-Kasdam XVI Pattimura Brigjen TNI Stepanus Mahuri dilaporkan meninggal dunia, Sabtu (14/5/2022) petang.

Stepanus dilaporkan meninggal dunia saat sedang menjalani perawatan medis akibat penyakit yang dideritanya di Rumah Sakit Siloam Ambon.

“Brigjen TNI Stepanus Mahury, Kasdam XVI Pattimura  pada hari ini Sabtu, 14 Mei 2022, pukul 17.47 WIT meninggal dunia di RS Siloam,” kata Kepala Penerangan Kodam XVI Pattimura, Kolonel Arh Adi Prayogo kepada wartawan, Sabtu malam.

Baca juga: Lepas 179 Prajurit yang Akan Bertugas ke Lebanon, Ini Pesan Pangdam Pattimura

Sehari sebelum meninggal dunia, Stepanus Mahury sempat mewakili Pangdam XVI Pattimura memimpin prajurit Kodam Pattimura untuk mengikuti doa bersama di Gereja Maranatha Ambon dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kodam Pattimura.

Saat itu, kondisi almarhum terlihat baik-baik saja, namun  hari ini Kodam Pattimura mengumumkan Kasdam XVI Pattimura meninggal dunia.

Adi tidak menjelaskan secara detail penyakit yang merenggut naywa almarhum. Ia hanya memastikan almarhum meninggal dunia karena terserang penyakit.

“Karena sakit. Mohon doanya rekan-rekan semua,” ujarnya.

Baca juga: Pangdam Pattimura Pimpin Upacara Pemakaman Prajurit TNI yang Gugur di Papua

Adi mengaku Brigjen Stepanus Mahury merupakan sosok yang sangat baik hati. Kodam XVI Pattimura sendiri sangat merasa kehilangan dan berduka atas kepergian almarhum untuk selama-lamanya.

“Brigjen TNI Stepanus Mahury adalah orang baik dan berhak mendapatkan tempat terbaik pula di surga. Percayalah Tuhan Yesus sudah bersama dengannya di sana, di tempat paling bahagia di mana tidak ada ratap dan tangis,” katanya.

Saat ini jenazah almarhum masih disemayamkan di rumah duka. Adi belum dapat memastikan kapan dan di mana almarhum akan dimakamkan.

“Masih dirundingkan dengan pihak keluarga,” ujarnya.

Almarhum tercatat baru sekitar dua bulan lebih menjabat sebagai Kasdam XVI Pattimura. Ia menggantikan Brigjen TNI Samuel Petrus Hehakaya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Regional
4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com