Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Tak Layak Isoman, 11 Warga Positif Covid-19 di Solo Dibawa ke Dalem Priyosuhartan

Kompas.com - 10/02/2022, 15:54 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Sebanyak 11 warga Solo yang terkonfirmasi Covid-19 dibawa ke tempat isolasi terpusat Dalem Priyosuhartan Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah.

Mereka diisolasi ke rumah mewah eks Kakorlantas Polri, Djoko Susilo, yang disita KPK karena kasus korupsi simulator SIM mulai Rabu (9/2/2022).

Dari 11 orang yang diisolasi tersebut lima di antaranya merupakan anak usia belasan tahun. Dari lima anak itu tiga laki-laki dan dua perempuan.

Baca juga: Pemkot Solo Kembali Distribusikan Bantuan Sembako untuk Warga yang Isoman

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Solo, Nico Agus Putranto menjelaskan, Dalem Priyosuharta  sudah dioperasionalkan. Sudah ada 11 orang yang menjalani isolasi.

"Sudah diisi 11 orang. Mereka mulai masuk kemarin sore sama hari ini," kata Nico dihubungi wartawan di Solo, Jawa Tengah, Kamis (10/2/2022).

Nico menyampaikan Dalem Priyosuhartan memiliki kapasitas 41 tempat tidur. 21 tempat tidur perempuan dan 20 laki-laki.

Baca juga: Aturan Isoman Omicron Berapa Hari dan Syaratnya

Berbagai fasilitas disediakan di tempat isolasi tersebut untuk memberikan kenyamanan bagi warga selama menjalani isolasi.

"Sarana prasarana kita siapkan semua. Tempat tidur, toilet, televisi, dan wifi," kata dia.

Nico mengatakan kebutuhan makan warga yang menjalani isoalsi sudah disiapkan oleh Dinas Sosial.

Mereka juga dipantau kondisi kesehatannya oleh petugas medis dari puskesmas setempat.

Baca juga: Gibran Bakal Telepon Ganjar Minta Isoter di Asrama Haji Donohudan Dibuka: Ini Mendesak

Dikatakan Nico warga yang dibawa ke Dalem Priyosuhartan tersebut karena kondisi rumahnya tidak layak untuk digunakan isolasi mandiri.

Guna memutus penyebaran agar tidak ke mana-mana, kata Nico warga tersebut dijemput petugas dan dibawa ke Dalem Priyosuhartan.

"Kategori warga yang diisolasi itu karena rumahnya tidak memenuhi persyaratan untuk digunakan isolasi. Dan yang diisolasi di Priyosuhartan mereka yang tanpa gejala dan gejala ringan," terang Nico.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Puslabfor Olah TKP Gudang BBM Terbakar, Temukan Mobil Tanki Dimodifikasi

Puslabfor Olah TKP Gudang BBM Terbakar, Temukan Mobil Tanki Dimodifikasi

Regional
Prabowo Disebut Ingin Tambah Jumlah Kementerian Baru, Gibran: Masih Dibahas, Digodok Lagi

Prabowo Disebut Ingin Tambah Jumlah Kementerian Baru, Gibran: Masih Dibahas, Digodok Lagi

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Jalan Padang-Solok Ditutup

Longsor di Sitinjau Lauik, Jalan Padang-Solok Ditutup

Regional
Truk Pengangkut Pertalite Terguling dan Terbakar di Bangka Tengah

Truk Pengangkut Pertalite Terguling dan Terbakar di Bangka Tengah

Regional
Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Regional
Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Regional
Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Regional
TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com