Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wabup Tasikmalaya Ragu 39 Orang Tertular Covid-19 di Lokasi Ziarah Pamijahan

Kompas.com - 03/03/2021, 21:27 WIB
Irwan Nugraha,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Wakil Bupati Tasikmalaya Deni Ramdhani Sagara mengaku kaget mendengar 39 warga Kabupaten Bandung Barat positif Covid-19 seusai pulang ziarah dari lokasi wisata religi Pamijahan, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (2/3/2021).

Bahkan, warga yang satu kampung dengan 39 orang tersebut telah diisolasi.

Namun, Deni meragukan penyebaran virus itu berasal dari wilayahnya.

Baca juga: Cuaca Buruk di Tasikmalaya, Baliho Menimpa Mobil, Rumah Rusak hingga Banjir

Sebab, menurut dia, bisa saja virus berasal dari Bandung dan menyebar saat rombongan peziarah berada di dalam bus selama perjalanan.

"Kita prihatin sekaligus kaget. Namun, penularan Covid-19 kepada puluhan warga Kabupaten Bandung Barat itu tak bisa dipastikan terjadi di destinasi wisata religi Pamijahan, Kecamatan Bantarkalong, Kabupaten Tasikmalaya," ujar Deni saat dihubungi, Rabu (3/3/2021).

Deni menambahkan, belum lama ini dirinya bersama Bupati Tasikmalaya dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Tasikmalaya sempat berkunjung ke lokasi wisata religi Pamijahan. 

Baca juga: Setahun Pandemi, Plt Wali Kota Tasikmalaya Fokus Cegah Klaster Baru Covid-19

Dirinya mengklaim bahwa penerapan protokol kesehatan di lokasi wisata itu sangat ketat.

Para wisatawan yang datang, terutama berasal dari luar kota akan diperiksa kondisinya terlebih dahulu.

Bahkan, jumlah pengunjung juga dibatasi.

Selain itu, wajib memakai masker dan wajib menjaga jarak saat di lokasi wisata.

Namun dengan kejadian ini, menurut Deni, pihaknya berencana membuat regulasi khusus terkait aktivitas wisata, terutama penerimaan wisatawan dari daerah yang masuk kategori bahaya atau berstatus zona merah.

"Kita mungkin akan pertimbangkan masuk Tasikmalaya harus membawa surat rapid test. Jadi, kegiatan bisa tetap berjalan, tapi tak ada efek kepada masyarakat setempat," kata dia.

Sampai saat ini, kegiatan wisata religi di Pamijahan masih tetap berjalan.

Masyarakat pun telah diminta waspada terhadap penyebaran Covid-19, terutama memeriksa daerah asal para wisatawan yang datang ke Pamijahan.

"Saya sudah koordinasikan langsung dengan masyarakat di Pamijahan, terutama para tokoh masyarakat dan unsur pemerintahan," kata Deni.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com