Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diterjang Longsor, Dinding Bangunan SMPN 3 Tasikmalaya Jebol

Kompas.com - 16/02/2020, 16:27 WIB
Irwan Nugraha,
Dony Aprian

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Bangunan SMPN 3 Jatiwaras Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, jebol akibat diterjang longsor usai hujan deras disertai angin kencang mengguyur sejak Sabtu (15/2/2020) sore kemarin.

Pantauan di lokasi, dinding kelas dan atap bangunan sekolah rusak parah akibat hantaman material longsor dari sebuah bukit dengan ketinggian sekitar 10 meter.

"Kalau korban jiwa tidak ada karena sekolah kondisinya sedang libur, namun dinding kelas di depan bangunan itu jebol dan atapnya rusak para karena longsoran tanah," jelas Plt Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Tasikmalaya Nuraedin kepada wartawan, Minggu (16/2/2020).

Baca juga: Imbas Hujan Deras, Satu Rumah di Kulon Progo Rusak Diterjang Tanah Longsor

Sejak pagi tadi, kata Nuraedin, pihaknya bantu anggota TNI dari Koramil 1219 Salopa membersihkan material longsor di dalam bangunan kelas.

"Masyarakat juga ingin kelas itu segera diperbaiki untuk bisa dipakai kembali oleh anak-anaknya. Sampai sekarang baru dibersihkan material tanah longsorannya saja. Kita juga sudah koordinasi dengan instansi terkait untuk perbaikannya," paparnya.

Nuraedin mengimbau, kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap bencana longsor yang setiap saat bisa terjadi di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

"Kita paling mewaspadai bencana longsor di musim hujan. Soalnya wilayah Kabupaten Tasikmalaya paling rawan pergerakan tanah saat cuaca buruk sekarang ini," ungkapnya.

Baca juga: Tebing di Semarang Longsor, Puluhan Warga Terancam Runtuhan Susulan

Dia mengaku, hampir setiap pekan selalu terjadi laporan bencana longsor akibat cuaca buruk yang tersebar di beberapa kecamatan.

Mulai dari bencana longsor yang menutup akses jalan dan mengancam pemukiman warga.

"Kami meminta warga terutama warga yang tempat tinggalnya di sekitar tebing atau bukit-bukit siaga bencana saat terjadi hujan deras," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com