Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jatuh ke Jurang, Tiga Pelajar Selamat Karena Berpegangan Akar

Kompas.com - 25/01/2020, 11:15 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Empat orang pelajar SMP yang diduga tawuran terperosok ke jurang. Tiga di antaranya selamat karena dapat berpegangan pada akar.

Peristiwa terjadi di Kampung Sukamaju, Desa/Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat (24/1/2020) petang.

“Korban selamat kemudian ditolong warga yang kebetulan melihat kejadian tersebut,” kata Kapolsek Bojongpicung, AKP Nana Suryadi.

Sementara satu pelajar lainnya tewas di jurang sedalam 150 meter hingga mengalami luka serius di bagian kepala.

“Korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Identitasnya masih kita himpun. Namun, ditengarai pelajar SMP karena masih mengenakan seragam,” ujar dia.

Kemudian diketahui, mereka adalah pelajar SMP di salah satu sekolah di Kabupaten Bandung Barat.

Baca juga: Detik-detik Pembunuhan Pelajar SMA yang Ditemukan Jadi Tengkorak, Berawal dari Titipan Kado

Proses evakuasi korban meninggal berlangsung satu jam karena medan yang cukup sulit.

Setelah berhasil dievakuasi, jenazah korban lalu dibawa ke kamar jenazah RSUD Sayang Cianjur.

Polisi menduga para pelajar tersebut terlibat aksi tawuran, namun polisi masih memeriksa saksi-saksi.

Nana mengatakan lokasi jalan lama Haurwangi memang kerap menjadi tempat tawuran pelajar.

“Anggota kita sering patroli di sana. Namun, kalau lagi ada patroli mereka ngendap (sembunyi), begitu petugas lewat, mereka berbuat (tawuran),” ucapnya.

(Sumber: Kontributor Cianjur, Firman Taufiqurrahman | Editor Khairina)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com