Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrakan Mobil, Kedua Sopir Sempat Menghilang

Kompas.com - 30/09/2019, 07:23 WIB
Perdana Putra,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Kecelakaan antara mobil Daihatsu Sigra dengan Suzuki Carry terjadi di Batang Gasan, Sungai Limau, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Minggu (29/2019).

Kejadian itu membuat dua mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan.

Hanya saja, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Polisi sempat kesulitan mengindentifikasinya kejadian itu, karena kedua sopir tidak ada di tempat kejadian perkara dan meninggalkan kedua mobilnya hingga malam hari.

Baca juga: Kronologi Tabrakan Bus dan Truk yang Menewaskan 8 Orang di Lampung

"Ketika petugas datang, mereka hanya menemukan kedua mobil yang ditinggal sopirnya dan tidak ada orang di sekitar kejadian," kata Kasat Lantas Polres Kota Pariaman Iptu Suginfo, saat dihubungi Kompas.com, Senin (30/9/2019) pagi.

Suginfo menyebutkan, pihaknya sudah mencari informasi ke puskesmas dan rumah sakit terdekat terkait adanya korban laka lantas.

"Hasilnya, sampai siang kemarin nihil. Petugas belum menemukan adanya korban kecelakaan lalu lintas," kata Suginfo.

Menjelang sore hari kemarin, pihaknya baru mendapatkan informasi bahwa ada korban kecelakaan lalu lintas dirawat di rumah sakit.

Baca juga: Tabrakan Maut di Cianjur, Satu Pengendara Motor Tewas

Setelah ditelusuri, mereka adalah korban laka lantas di Batang Gasan atas nama Aten, sopir Suzuki Carry BA 2278 JL dan Amet, sopir Daihatsi Sigra BA 1298 SR.

"Kedua sopir itu sudah keluar dari rumah sakit," kata Suginfo.

Sementara, dua mobil yang dalam keadaan rusak itu sudah dibawa ke Mapolres Kota Pariaman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com